AS Resmi Boikot Olimpiade Musim Dingin 2022 Beijing, Cina Ancam Balasan Tegas

- 7 Desember 2021, 08:01 WIB
Presiden Amerika Serikat Joe Biden (kiri) dan Presiden China Xi Jinping (kanan).
Presiden Amerika Serikat Joe Biden (kiri) dan Presiden China Xi Jinping (kanan). /REUTERS/Lintao Zhang



MAPAY BANDUNG – Amerika Serikat (AS) secara resmi umumkan boikot diplomatik terhadap Olimpiade Musim Dingin Beijing 2022.

Boikot ini sebuah bentuk teguran kepada pemerintahan Xi Jinping terhadap catatan pelanggaran hak asasi manusia di Cina.

Keputusan boikot ini diambil setelah Washington menghabiskan waktu berbulan-bulan tentang sikap yang harus ditunjukkan kepada Cina yang dituduh melakukan "genosida" terhadap Muslim Uighur di wilayah barat laut Xinjiang.

Tidak ada reaksi langsung dari Beijing, tetapi kementerian luar negeri Ciina sebelumnya mengancam "tindakan balasan yang tegas" terhadap boikot semacam itu.

Baca Juga: Omoo! Member BTS Buat Akun Instagram Pribadi dengan Username yang Unik, Berikut Linknya

Baca Juga: LUAR BIASA! Khodam Ini Bisa Tangkal Serangan Teluh, Sihir, hingga Santet, Ga Usah Takut Lagi Gangguan Gaib

Dilansir MapayBandung.com dari CNA pada Selasa, 7 Desember 2021, keputusan itu disambut secara luas oleh kelompok-kelompok hak asasi dan politisi di AS.

Presiden Joe Biden berada di bawah tekanan untuk berbicara menentang pelanggaran hak asasi Cina soal Muslim Uighur.

Pemerintah Amerika Serikat tidak akan mengirim perwakilan diplomatik ke Olimpiade mengingat genosida dan kejahatan terhadap kemanusiaan yang sedang berlangsung di Xinjiang dan pelanggaran hak asasi manusia lainnya.

Halaman:

Editor: Rian Firmansyah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x