5 Tempat Makan Sate Babi Favorit di Bandung, Wajib Mampir Untuk Meriahkan Imlek

- 5 Februari 2024, 20:30 WIB
Rekomendasi restoran dan kedai di Kota Bandung yang menyajikan sate babi, samcan, dan bakuteh
Rekomendasi restoran dan kedai di Kota Bandung yang menyajikan sate babi, samcan, dan bakuteh /Pexels by samer daboul

Menu yang disajikan daintaranya babi tradisional seperti saksang, sate, rica rica, bakut, dan sebagainya dengan penyajian modern. Menu andalan di rstoran ini adalah samcan babi yang garing.

Tak hanya itu, pilihan aneka sambal untuk sate babi tersedia. Cobalah sambal andaliman, karena akan membuat santap babi semakin berselera. Dengan harga Rp50.000 hingga Rp100.000 per porsinya, pencinta kuliner babi tidak usah khawatir akan membuat kantong bolong.

Baca Juga: Cantik Banget! Pos Indonesia Terbitkan Prangko Naga Kayu Sambut Imlek 2024, Begini Penampakannya

2. RM Puri Bambu

RM Puri Bambu yang berdiri sejak 2002 adalah salahsatu restoran yang menyuguhkan sate babi dan makanan nusantara lainnya dengan harga yang bersahabat.

Terletak di Jalan Sindang Sirna, Sukasara, RM Puri Bambu menjadi tujuan para pencinta babi di daerah Setiabudi dan Setrasari untuk makan siang hingga makan malam.

Makanan di RM Puri Bambu mengusung konsep kuliner peranakan dengan berbagai menu andalan seperti bakut teh, sate babi, pindang bandeng, gado-gado, dan sebagainya.

Desain restoran ini menyerupai saung Sunda dan tepat untuk berkumpul besama keluarga untuk makan malam

3. Sate Wibisana Pork Satay

Berada di kawasan Sudirman Bandung, Sate Wibisana adalah kedai sate babi dengan citarasa terbaik dan harga terga terjangkau.

Kedai ini sangat unik dan cukup Instagrammable untuk berfoto. Tetapi jika malam tiba, kedai ini akan semakin ramai dikunjungi turis lokal dan mancanegara.

Selain sate babi, menu andalan di kedai ini adalah martabak babi yang cukup besar dibanderol dengan harga kurang dari Rp100.000.

Halaman:

Editor: Rian Firmansyah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah