Jadwal SIM Keliling Kabupaten Bandung Hari Senin 4 Desember 2023, Simak Jam Operasionalnya

- 4 Desember 2023, 07:00 WIB
Simak jadwal lokasi SIM Keliling Kota Bandung hari ini Rabu 15 November 2023.
Simak jadwal lokasi SIM Keliling Kota Bandung hari ini Rabu 15 November 2023. //PRFM

MAPAY BANDUNG - Masyarakat Kabupaten Bandung bisa mendatangi jadwal SIM Keliling Kabupaten Bandung untuk memperpanjang Surat Izin Mengemudi atau SIM. Adapun jadwal SIM Keliling Kabupaten Bandung hari Senin 4 Desember 2023 berada di dua lokasi.

Berdasarkan informasi dari Sat Lantas Polresta Bandung, jadwal SIM Keliling Kabupaten Bandung berada di Thee Matic Majalaya dan Griya Grand Cinunuk Cileunyi.

Untuk jam operasional SIM Keliling Kabupaten Bandung dimulai pada pukul 08.00 WIB hingga proses SIM terbit.

 

Baca Juga: Jadwal Lengkap SIM Keliling Kabupaten Bandung Bulan Desember 2023

Sebelum mendatangi SIM Keliling Kabupaten Bandung, simak syarat dan biaya berikut ini:

1. SIM yang masih berlaku tidak melebihi masa berlakunya.
2. KTP asli atau SUKET (Surat keterangan pengganti KTP) yang masih berlaku berikut Fotocopy KTP/SUKET.
3. Pelayanan SIM KELILING hanya melayani Perpanjangan SIM A dan C
4. Proses perpanjangan SIM dapat dilakukan 14 hari sebelum masa berlakunya habis
5. Apabila SIM yang telah melebihi masa berlakunya, bisa di proses di SATPAS / POLRESTA dengan cara mengajukan permohonan pembuatan SIM baru.

Baca Juga: Viral Penampakan Pocong di Peternakan Ayam, Praktisi Supranatural Ungkap Penyebab dan Keaslian Video

6. Jam Operasional pelayanan dimulai pukul 08.00 s/d proses penerbitan sim selesai
7. Pendaftaran perpanjangan sim hari senin s/d kamis dimulai pukul 08.00 s/d 11.00 wib, untuk hari jumat/sabtu di mulai pukul 08.00 s/d 10.00 wib.
8. Surat keterangan sehat dari dokter yang di tunjuk oleh kepolisian yang menyatakan sehat jasmani, tidak buta warna, tidak tuli, tidak cacat fisik, serta visus mata atau jarak pandang serta hasil tes psikologi. Semua keterangan tersebut harus dilampirkan

 

Sedangkan biaya perpanjang SIM Keliling Kabupaten Bandung ialah:

Baca Juga: POPULER HARI INI: Pocong Lompat-lompat Terekam CCTV Gerbang Tol Bandung

1. Cek kesehatan Rp5.000
2. Test psikologi Rp75.000
3. Biaya perpanjang SIM C Rp125.000
4. Laminasi (Tentative) Rp10.000

Disclaimer: Jadwal layanan SIM ini bisa berubah tergantung kebijakan kepolisian. Informasi terbaru tentang jadwal pelayanan SIM bisa disimak di akun Instagram @tmcpolrestabandung.***

Editor: Asep Yusuf Anshori


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah