Pemkot Bandung Dukung Pemindahan Penerbangan dari Husein Sastranegara ke BIJB, Ema: Kita Harus Adaptasi

- 12 Juli 2023, 16:00 WIB
Bandara Husein Sastranegara Bandung, Jawa Barat kini dijadikan obyek wisata dunia penerbangan. Ada paket berikut harga tiket.
Bandara Husein Sastranegara Bandung, Jawa Barat kini dijadikan obyek wisata dunia penerbangan. Ada paket berikut harga tiket. /Google Maps

 

MAPAY BANDUNG - Pemerintah Kota (Pemkot) Bandung mendukung rencana Pemerintah Pusat yang akan memindahkan seluruh penerbangan dari Bandara Husein Sastranegara ke Bandara Internasional Jawa Barat (BIJB) Kertajati mulai Oktober mendatang.

Untuk itu juga, Pemkot Bandung akan menyiapkan langkah-langkah adaptif agar kunjungan wisatawan ke Kota Bandung tetap tinggi.

"Kita yang di bawah pasti akan mendukung kebijakan Pemerintah Pusat," kata Pelaksana Harian Wali Kota Bandung, Ema Sumarna usai mendampingi Presiden Joko Widodo ke Pasar Cihapit, Rabu 12 Juli 2023.

Ema mengakui, rencana kebijakan tersebut mungkin tidak dapat menyenangkan seluruh pihak. Namun ia memastikan Kota Bandung harus bisa beradaptasi dengan rencana keputusan tersebut.

Baca Juga: Gak Hanya Banyak Makan, 5 Kebiasaan Ini Tanpa Disadari Bisa Bikin Gemuk Kata dr. Saddam Ismail

"Saat ini mungkin tidak menyenangkan semua pihak, tapi perlahan nanti pasti menyesuaikan," akunya.

"Konon katanya paling telat 2 jam (perjalanan dari BIJB Kertajati ke Kota Bandung). Saya pikir, Kota Bandung tidak akan semua hilang. Siapapun juga akan mulai beradaptasi dengan rencana ini" imbuh Ema.

Sebelumnya, Presiden Joko Widodo (Jokowi) mengumumkan BIJB Kertajati Majalengka bakal beroperasi penuh di Oktober 2023. Sehingga penerbangan pesawat jet dari dan ke Bandara Husein Sastranegara akan dipindahkan seluruhnya ke BIJB Kertajati.

Halaman:

Editor: Haidar Rais


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x