Fix Tahun Baruan di Rumah! Ketua Satgas Larang Car Free Night di Kota Bandung saat Malam Tahun Baru

- 29 Desember 2022, 14:45 WIB
Ketua Satgas Covid-19 Kota Bandung, Asep Saeful Gufron
Ketua Satgas Covid-19 Kota Bandung, Asep Saeful Gufron /Diskominfo Kota Bandung

 

MAPAY BANDUNG - Ketua Satgas Covid-19 Kota Bandung, Asep Saeful Gufron menegaskan, melarang adanya Car Free Night (CFN) di Kota Bandung selama malam perayaan tahun baru 2023.

Menurut Asep, keberadaan CFN di Kota Bandung saat malam perayaan tahun baru akan berpotensi kerumunan, maka dari itu, pihaknya melarang kegiatan ini.

“Kemarin kita sudah kirim surat ke Kapolres terkait hasil rapat pengadaan CFN, jadi kami untuk CFN sementara tidak dilaksanakan,” kata Asep Saeful Gufron, yang dikutip MapayBandung.com dari siaran pers, Kamis 29 Desember 2022.

Baca Juga: BREAKING NEWS! Ketua Satgas Covid-19 Larang Pelaksanaan Car Free Night di Kota Bandung saat Malam Tahun Baru

Ia juga menjelaskan, bahwa tidak adanya Car Free Night (CFN) di Kota Bandung pun, sudah dipastikan banyak orang yang keluar rumah untuk merayakan malam tahun baru.

“CFN karena kami anggap akan berpotensi menyebabkan kerumunan, dari segi ketentraman dan ketertiban juga perlu diwaspadai, lagi tanpa CFN juga orang pasti membeludak, apalagi diadakan,” katanya.

Baca Juga: Pelayanan Pembuatan SIM dan SIM Keliling di Kota Bandung Tutup Besok Pukul 11.00 WIB, Buka Lagi 2 Januari 2023

Selain itu, Asep mengatakan, selama ini pihaknya tidak pernah membahas soal adanya Car Free Night di Kota Bandung.

Halaman:

Editor: Haidar Rais


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x