Pemkot Bandung Antisipasi Inflasi Dampak Kenaikan BBM Subsidi

- 15 September 2022, 21:30 WIB
Dana Perlindungan Sosial Dampak Inflasi, Siap Digelontorkan Pemkot Bandung Oktober 2022, Capai Rp9,2 M
Dana Perlindungan Sosial Dampak Inflasi, Siap Digelontorkan Pemkot Bandung Oktober 2022, Capai Rp9,2 M /Humas Bandung/

"Akan ada kegiatan operasi pasar dan pasar murah. Saya minta untuk diambil tindakan dan langkahnya dengan pihak kewilayahan. Kita minta operasi pasar dan pasar murah di 30 kecamatan," katanya.

Baca Juga: Istri Sudah Panas Tapi Mr P masih Kecil dan Lunglai, Segera Kenali Masalahnya dan Atasi

"Operasi pasar sasarannya jelas koordinasi denga dinsos dan kewilayahan. Sasarannya masyarakat bawah secara ekonomi harus kita bantu," imbuhnya.

Selain itu, ada pula stimulus bantuan modal bagi pelaku Usaha Kecil dan Menengah (UMKM) yang juga terdampak kenaikan harga BBM.

"Dinas KUKM untuk program bagi pelaku informal dengan bantuan dari dana yang kita siapkan kita siapkan jumlah yang proporsional," ungkapnya.

Pemkot Bandung juga, kata Ema sedang menyiapkan skema padat karya yang akan membuka peluang kerja bagi masyarakat.

Baca Juga: Daebak! RM BTS Kucurkan Rp1 Miliar Demi Pulihkan Warisan Budaya Korea Selatan di Luar Negeri

"DSDABM dan Disnaker akan ada di 30 lokasi di seluruh kecamatan. Segera direalisasikan. Sehingga ini akan masif," ujarnya.

Selain itu, Pemkot Bandung juga membuat program perbaikan untuk Rumah Tidak Layak Huni (Rutilahu). Ia mengatakan akan ada 72 sasaran yang akan dilaksanakan.

"saya minta ini segera ada akselerasi dansegera laporkan. Pada dasarnya dananya sudah siap. Segera semua membuat jadwal," tutur Ema.***

Halaman:

Editor: Haidar Rais


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x