Plt. Wali Kota Akui Bandung Belum Bisa Pelihara JPO Ikonik Asia Afrika, Ini Alasannya

- 11 Januari 2022, 19:45 WIB
Bumi Pasundan lahir ketika Tuhan sedang tersenyum — M.A.W Brouwer. (foto: Humas Kota Bandung)**
Bumi Pasundan lahir ketika Tuhan sedang tersenyum — M.A.W Brouwer. (foto: Humas Kota Bandung)** /

MAPAY BANDUNG - Plt. Wali Kota Bandung Yana Mulyana mengaku pihaknya belum bisa berbuat banyak dalam mengelola berharap Jembatan Penyebrangan Orang (JPO) ikonik Asia Afrika.

JPO yang bertuliskan "Bumi Pasundan lahir ketika Tuhan sedang tersenyum" itu diakui Yana bukan milik Pemkot Bandung.

Menuturnya, JPO ikonik tersebut masih berstatus milik pihak ketiga yang membantu Pemkot Bandung saat menggelar hajatan Konferensi Asia Afrika beberapa waktu lalu.

Baca Juga: Oknum Guru di Bandung yang Cabuli Muridnya Berulang Kali Terancam 15 Tahun Penjara

Sehingga secara regulasi, Pemkot Bandung belum bisa melakukan pemeliharaan.

“Secara regulasi belum bisa memelihara karena belum ada serah terima,” ucap Yana, Selasa 11 Januari 2022.

Kendati demikian, upaya yang dilakukan Pemkot Bandung saat ini ialah dengan melakukan pembersihan JPO tersebut.

Baca Juga: Keji! Oknum Guru di Bandung Cabuli Muridnya dengan Iming-iming Diberi Ilmu Tenaga Dalam

Lalu akses jembatannya dikunci untuk sementara.

Halaman:

Editor: Haidar Rais


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x