Bupati Bandung Serahkan Donasi ASN dan Warga untuk Korban Semeru di Lumajang

- 18 Desember 2021, 20:00 WIB
Bupati Bandung salurkan bantuan senilai Rp416 juta dari ASN untuk korban bencana Semeru di Lumajang.
Bupati Bandung salurkan bantuan senilai Rp416 juta dari ASN untuk korban bencana Semeru di Lumajang. /BUDI SATRIA/PRFM

MAPAY BANDUNG - Bencana erupsi Gunung Semeru di Lumajang, Jawa Timur selain menelan korban jiwa juga berdampak pada kerusakan rumah dan fasilitas umum di sejumlah desa.

Oleh karena itu, Pemerintah Kabupaten Bandung menggalang dana selama satu pekan untuk kemudian diserahkan kepada korban.

Dan hari ini, Sabtu 18 Desember 2021, Bupati Bandung, Dadang Supriatna menyerahkan bantuan senilai Rp416 juta bagi korban bencana erupsi Semeru.

Baca Juga: Konsumsi Herbal Ini Secara Rutin, Asam Lambung Bisa Sembuh Tanpa Obat Kimia Kata dr. Zaidul Akbar

Bantuan tersebut diterima langsung oleh Bupati Lumajang, Thoriqul Haq.

Menurut Dadang, bantuan sebesar Rp416.942.522 ini merupakan donasi dari para ASN dan masyarakat di Kabupaten Bandung.

"Saya instruksikan ASN untuk donasi peduli Semeru dan akhirnya terkumpul Rp416 juta sekian, dan hari ini kita serahkan ke Bupati Lumajang lewat rekening Baznas Lumajang," tutur Dadang saat On Air di Radio 107.5 PRFM News Channel.

Baca Juga: Ciri-ciri Orang Pelihara Tuyul, Salah Satunya Jalan dengan Melipat Kedua Tangan di Belakang

Dadang menuturkan, bantuan tersebut rencananya akan dimanfaatkan untuk perbaikan 2.900 rumah warga terdampak yang akan direlokasi ke tempat baru.

Dia berharap bantuan ini bermanfaat dan bisa menanggulangi dampak bencana dengan cepat.

"Akan disalurkan perbaikan 2.900 rumah yang akan direlokasi, dan mudah-mudahan tertanggulangi dengan cepat dan akhirnya bisa kepada kehidupan normal kembali," jelasnya.

Artikel ini sebelumnya telah tayang di prfmnews.id dengan judul "Bupati Bandung Salurkan Bantuan Rp416 Juta untuk Korban Semeru, Hasil Donasi ASN dan Warga"

Bupati Lumajang, Thoriqul Haq mengatakan, bantuan dari Kabupaten Bandung akan digunakan untuk merelokasi 2.900 keluarga yang rumahnya sudah hancur tak berbentuk karena terkena erupsi.

"Bantuan ini akan kami gunakan untuk relokasi 2.900 keluarga yang harus pindah dari tempat sekarang ke tempat baru," katanya.

Saat ini para warga terdampak masih berada di posko pengungsian dan harus segera dievakuasi.

"Sekarang ada di pengungsian, dan harus segera dievakuasi," pungkasnya.*** (Rizky Perdana/PRFMNews.id)

Editor: Rian Firmansyah

Sumber: PRFM


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah