Bojongloa Kaler Penyumbang Kasus Positif Tertinggi di Kota Bandung per 5 Juli: 265 Orang Positif Covid-19

- 6 Juli 2021, 12:15 WIB
Ilustrasi corona.
Ilustrasi corona. //Pixabay

MAPAY BANDUNG - Kecamatan Bojongloa Kaler menjadi penyumbang kasus Covid-19 tertinggi di Kota Bandung per 5 Juli 2021, kemarin.

Hal itu diketahui setelah laman Pusicov memperbarui data sebaran kasus Covid-19 per kecamatan di Kota Bandung.

Hasilnya, di Bojongloa Kaler ada 265 orang yang konfirmasi positif Covid-19.

Baca Juga: Alhamdulillah per 5 Juli, Kasus Aktif di Kota Bandung Berkurang, Pasien Sembuh Bertambah 510 Orang

Kecamatan lainnya yang merupakan penyumbang tertinggi kasus Covid-19 yakni Antapani (233 kasus aktif), Batununggal (218 kasus aktif), dan Kiaracondong (178 kasus aktif).

Dari laman pusicov, saat ini di Kota Bandung ada 3.329 orang yang positif Covid-19.

Sementara untuk pasien yang sembuh dari Covid-19 bertambah 510 orang sehingga totalnya mencapai 22.352 orang sembuh.

Baca Juga: Unggah Foto di Instagram, Sophia Latjuba: Good News! Apa Ya Kira-Kira?

Sedangkan, untuk total orang meninggal karena Covid-19 di Kota Bandung tercatat sebanyak 645 orang.

Halaman:

Editor: Haidar Rais

Sumber: Pusicov


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x