Klasemen Sementara MotoGP 2021, Fabio Quartararo Berikan Kejutan

- 25 April 2021, 17:02 WIB
Fabio Quartararo berhasil menjuarai balapan MotoGP Portugal 2021
Fabio Quartararo berhasil menjuarai balapan MotoGP Portugal 2021 /Yamaha MotoGP



MAPAY BANDUNG - Fabio Quartararo berhasil naik ke puncak klasemen sementara setelah mencapai dua kemenangan beruntun. Pembalap Yamaha itu behasil menggusur Zarco dari puncak klasemen dengan 61 poin.

Saat ini Fabio Quartararo unggul 15 poin dari peringkat kedua Pecco Bagnaia. Sementara rekan satu timnya Maverick Vinales membututi di posisi ketiga klasemen dengan mengumpulkan 41 poin.

Pemuncak klasemen sebelumnya Johann Zarco harus merosot ke posisi keempat setelah gagal finis karena mengalami kecelakaan.

Baca Juga: CEK FAKTA: Status Positif Positif Covid-19 Berubah jadi Negatif jika Makan Bawang Mentah?

Podium ketiga di GP Portugal juga membuat Joan Mir naik ke posisi kelima dengan 38 poin atau tertinggal 23 poin dari pemuncak klasemen.

Kembalinya rider Spanyol, Marc Marquez membuatnya mengantongi 9 poin dan kini berada di posisi ke-14.

Fakta unik terjadi pada musim ini, dalam tiga balapan perdana pemuncak klasemen selalu berganti, Mulai dari Vinales kemudian Johann Zarco dan Fabio Quartararo.

Ini juga menandakan bahwa musim 2021, persaingan untuk menjadi juara sangat ketat dan sulit diprediksi.

Baca Juga: Pemerintah Larang Masyarakat Mudik, Tiket Kereta Api Jarak Jauh dari dan ke Bandung 6-17 Mei 2021 Tidak Dijual

Ketatnya persaingan membuat pembalab legendaris asal Italia, Valentino Rossi terpuruk. Rossi bertengger di posisi 19 dengan 4 poin saja.

Berikut klasemen sementara MotoGP 2021.

Klasemen sementara MotoGP 2021
Klasemen sementara MotoGP 2021 Tangkapan Layar MotoGP.com

 

Update klasemen MotoGP per Sabtu 24 April 2021.***(Muhammad Kevin Amna/Job Training)

Editor: Indra Kurniawan

Sumber: MotoGP.com


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah