Pelaku Pemalakan Teknisi Fiber Optik di Gedebage Berhasil Kantongi Rp1 Juta, Kini Terancam 9 Tahun Penjara

- 8 April 2021, 16:17 WIB
Pelaku pemalakan teknisi fiber optik di Kota Bandung, diamankan Polsek Gedebage
Pelaku pemalakan teknisi fiber optik di Kota Bandung, diamankan Polsek Gedebage /Dok Polsek Gedebage.

MAPAY BANDUNG - Pelaku pemalakan terhadap teknisi fiber optik di kawasan Gedebage, Kota Bandung, ternyata berhasil mengantongi uang Rp1 juta atas aksinya.

Uang Rp1 juta itu didapatkan setelah perusahaan yang ingin memperbaiki fiber optik di daerah Cimincrang, Kecamatan Gedebage, Kota Bandung, bersedia membayar uang yang diminta pelaku.

Kasatreskrim Polrestabes Bandung, AKBP Adanan Mangopang menuturkan, pelaku berjumlah dua orang beraksi memalak teknisi yang ingin memperbaiki fiber optik yang putus di kawasan Gedebage, Kota Bandung.

Baca Juga: The Crown Season 5 Mulai Syuting Juli Mendatang

Baca Juga: Direncanakan Bakal Dipangkas, Pohon di Jalan Bungur Kota Bandung Tumbang Duluan dan Timpa 5 Mobil

Para pelaku meminta uang Rp1 juta kepada teknisi agar bisa mengerjakan perbaikan fiber optik dengan tenang. Jika tidak membayar, kata pelaku, sejumlah ormas akan datang untuk menggeruduk pekerjaan teknisi.

"Teknisi yang dilapangan karena diperas akhirnya menyampaikan ke kantor mereka. Perusahaan korban kemudian setuju untuk kasih Rp1 juta," kata Adana saat sesi jumpa media di Mapolrestabes Bandung, Kamis 8 April 2021.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by POLRESTABES BANDUNG (@polrestabesbandung)

 

Halaman:

Editor: Indra Kurniawan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah