Siapkan Jahe, Jeruk Nipis, dan Madu, Lalu Bikin Seduhan Ini! Tips Atasi Sakit Kepala ala dr. Zaidul Akbar

- 23 September 2023, 17:45 WIB
Ilustrasi minum saat sakit kepala./freepik @stockking
Ilustrasi minum saat sakit kepala./freepik @stockking /

MAPAY BANDUNG - Dokter sekaligus pendakwah dr. Zaidul Akbar meminta untuk segera menyiapkah jahe merah, jeruk nipis, madu, kayu manis, dan air putih sebagai seduhan pereda sakit kepala.

Tips herbal dari dr. Zaidul Akbar ini selain untuk mengobati sakit kepala, juga berkhasiat atasi pusing, vertigo, hingga meriang.

Dilansir MapayBandung.com dari Instagram @zaidulakbarresep, Sabtu 23 September 2023, berikut rincian bahan yang perlu kita persiapkan.

Baca Juga: POPULER HARI INI: Pendaftaran Naik Kereta Cepat Jakarta Bandung Gratis Tahap 2 Dibuka

Bahan

- Jahe merah 1 ruas
- Kayu manis 1 batang
- Jeruk nipis 1/2 buah⁣⁣
- Madu 1 sdm
- Air putih 350 ml.

Cara membuat seduhan anti sakit kepala

Geprek atau tumbuk terlebih dahulu jahe merah, lalu iris menjadi beberapa bagian. Masukkan jahe merah yang sudah dipotong dan kayu manis ke dalam panci, yang berisikan 350 ml air putih.

Tunggu hingga mendidih, atau sampai jahe merah dan kayu manis mengeluarkan aroma harum. Kemudian, angkat dan tiriskan beberapa saat sampai hangat.

Baca Juga: Kebakaran Rumah Makan Ayam Goreng Suharti Bandung, Api Diduga Berasal dari Kebocoran Gas di Dapur

Jika sudah hangat, saring ⁣⁣ air rebusan jahe merah dan kayu manis ke dalam gelas, bisa tambahkan perasan jeruk nipis dan 1 sdm madu.

Halaman:

Editor: Rian Firmansyah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x