Daun Aglonema Dijamin Kinclong Bebas Debu dan Kutu dengan Menggunakan Air Campuran Ini

- 7 Juni 2022, 16:30 WIB
Tanaman aglonema.
Tanaman aglonema. /Tangkapan layar youtube.com/Pupuk Lahan

MAPAY BANDUNG - Ada banyak sekali cara yang beredar untuk merawat daun aglonema, salah satunya dengan membersihkan daunnya dengan sabun cuci piring.

Terdengar aneh bukan? Tapi hal ini dilakukan agar daun aglonema kesayangan anda terbebas dari debu dan kutu yang membuatnya terlihat kusam.

Cara mencuci aglonema dengan sabun cuci piring ini terbilang cukup ampuh membuat debu dan kutu yang menempel pada daun aglonema kita menjadi hilang.

Dilansir MapayBandung.com dari kanal YouTube Suri Rahma pada Selasa 7 Juni 2022, berikut adalah cara mencuci daun aglonema dengan menggunakan sabun cuci piring.

Baca Juga: Mood Lagi Ga Karuan? Makan Buah dari dr. Zaidul Akbar Ini, Dijamin Langsung Baik

Pertama-tama siapkan mangkuk atau wadah, lalu siapkan spons atau kain halus untuk membersihkan aglonema.

Setelah itu tuangkan sabun pencuci piring yang aman digunakan untuk sayur ataupun buah sebanyak ½ sendok teh saja.

Sebelum dicuci menggunakan sabun cuci piring, siram terlebih dahulu aglonema anda dengan air sampai basah, namun ingat jangan terlalu berlebihan menyiramnya dengan air agar tidak terendam dan menjadi akar busuk.

Kemudian setelah aglonema disiram dengan air maka langkah selanjutnya adalah mengusapkan air campuran sabun cuci piring pada aglonema kesayangan anda.

Halaman:

Editor: Haidar Rais


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x