Selain Lezat, 8 Makanan Alami Ini Bisa Membuat Wajah Awet Muda dan Lebih Cerah kata dr. Saddam Ismail

- 29 Mei 2022, 11:00 WIB
dr. Saddam Ismail mengungkapkan makanan alami untuk membuat wajah awet muda.
dr. Saddam Ismail mengungkapkan makanan alami untuk membuat wajah awet muda. /YouTube Saddam Ismail

MAPAY BANDUNG - Wajah awet muda dan tampak lebih cerah adalah dambaan setiap wanita bahkan tidak sedikit juga pada laki-laki.
 
Oleh sebab itu, berbagai cara dilakukan agar menjadikan wajah tetap awet muda dan terlihat lebih cerah salah satunya menggunakan produk-produk kecantikan.
 
Namun dokter yang juga seorang healthy vlogger dr. Saddam Ismail mengungkap wajah terlihat awet muda dan cerah bisa dengan konsumsi beberapa makanan alami.

Baca Juga: Jangan Heran Muncul Sakit Gigi Jika Masih Suka Mengkonsumsi Makanan Ini Kata dr. Zaidul Akbar

Baca Juga: Inilah 6 Ciri Makhluk Halus Bersarang di Rumah, Salahsatunya Sering Mencium Bau Ini
 
“Makanan yang bikin kulit jadi cerah,” ujar dr. Saddam Ismail dikutip MapayBandung.com dari kanal Youtube Saddam Ismail pada Minggu, 29 Mei 2022.
 
Berikut 8 makanan alami yang bisa menjadikan wajah tampak awet muda dan terlihat lebih cerah menurut dr. Saddam Ismail.
 
1. Kacang almond

Selain rasanya enak, kacang almond mengandung kaya akan vitamin E dan antioksidan untuk menangkal radikal bebas dan melindungi kulit dari sinar UV.

Sehingga dapat mencegah kerusakan sel-sel kulit. Namun dr. Saddam Ismail menyarankan tidak berlebihan dalam konsumsi kacang almond.

Baca Juga: Kemunculannya Jadi Petaka, Ustadz Zulkifli Sebut Dajjal Akan Memikat Banyak Wanita Agar Jadi Pengikutnya

2. Tomat

Buah tomat ini kaya akan vitamin C yang membantu mencerahkan kulit dan melindungi kulit dari sinar UV matahari.

3. Wortel

Wortel mengandung kaya akan vitamin A dalam bentuk beta karoten, yakni vitamin yang diperlukan untuk memperbaiki jaringan kulit yang rusak.

Selain itu, vitamin A juga bisa membuat kulit cerah, menyehatkan kulit serta bisa mencegah keriput lebih cepat sehingga wajah tampak awet muda.

Baca Juga: Pakar Spiritual Ungkap 3 Tanda Jin Ingin Berbicara dengan Manusia, Pernahkah Anda Mengalaminya?

4. Buah kiwi

Buah kiwi juga merupakan makanan yang direkomendasikan untuk mencerahkan kulit, karena buah kiwi mengandung kaya akan vitamin C.

Menurut dr. Saddam Ismail vitamin C selain membantu mencerahkan kulit, juga dapat melembabkan kulit dan menurunkan proses penuaan pada kulit sehingga wajah tampak awet muda.

“Buah ini ya antioksidannya itu lebih tinggi 3 kali lipat jadi ini bisa teman-teman dapatkan khasiatnya di kulitnya juga,” ujar dr. Saddam Ismail.

Baca Juga: Soal Pencarian Eril Putra Sulung Ridwan Kamil di Sungai Aare, Dubes RI: Pencarian Terus Berlangsung

Baca Juga: Tidur di Lantai dan Sering Naik Motor Malam Bisa Sebabkan Paru-paru Basah? Begini Kata dr. Clarin Hayes

5. Buah alpukat

Buah alpukat juga mengandung kaya akan vitamin E dan vitamin C, kedua vitamin tersebut menurut dr. Saddam Ismail sangat baik untuk kesehatan kulit.

Selain itu, buah alpukat mengandung lemak sehat yang membantu melembabkan kulit, menjadikan kulit lebih cerah dan juga lebih kenyal.

“Bisa memakan buah alpukat secara langsung ya ampun diolah dengan cara yang sehat lainnya,” tutur dr. Saddam Ismail.

Baca Juga: Hati-hati Jika Rasakan 5 Hal Ini, Bisa Jadi Kamu Menderita Asam Urat, Kata dr. Ema

6. Brokoli

Selain dapat menurunkan berat badan, brokoli ternyata bisa digunakan untuk membantu mencerahkan kulit dan menyehatkan kulit supaya kulit tidak mudah keriput.

Dalam mengkonsumsi brokoli dr. Saddam Ismail sangat menyarankan agar pengolahannya secara sehat, supaya kandungan didalamnya tetap ada.

Baca Juga: Kucing dan 4 Hewan Ini Energinya Dahsyat, Mampuh Menangkal Segala Jenis Sihir dan Ditakuti Makhluk Halus
 
7. Biji bunga matahari

Biji bunga matahari atau dikenal dengan kuaci ini mengandung vitamin E yang sangat bagus untuk kesehatan kulit dan mencegah keriput sehingga tetap awet muda.

8. Ikan

Ikan laut meliputi siput dan sejenisnya, yang mengandung asam lemak dan omega 3 ini sangat bagus dikonsumsi untuk kesehatan kulit.

Seperti halnya ikan salmon dan ikan kembung ataupun ikan yang mengandung asam lemak omega-3 ini dapat mencegah keriput lebih cepat dan tetap awet muda.***

Editor: Asep Yusuf Anshori


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x