Gejala Rematik Dijamin Minggat, Konsumsi Bahan Alami ala dr. Saddam Ismail Ini

- 12 Mei 2022, 20:15 WIB
Ilustrasi. Dokter yang juga healthy vlogger dr. Saddam Ismail membagikan bahan alami yang bisa dikonsumsi untuk mengatasi gejala rematik agar minggat.
Ilustrasi. Dokter yang juga healthy vlogger dr. Saddam Ismail membagikan bahan alami yang bisa dikonsumsi untuk mengatasi gejala rematik agar minggat. /PIXABAY

Bahan herbal yang dapat dikonsumsi untuk mengatasi rematik ini ada beberapa macam, bahan yang pertama ada lada hitam.

Lada hitam ini memiliki kandungan capsaicin, yang dimana kandungan tersebut dapat bermanfaat untuk mengatasi peradangan.

Hanya saja, harus dipastikan ketika mengkonsumsi lada hitam ini tidak boleh berlebihan karena dikhawatirkan justru malah menyebabkan diare.

Selanjutnya bahan yang kedua adalah jahe. Kandungan pada jahe ini bisa mengatasi masalah osteoatritis, rematik ataupun masalah radang sendi lainnya.

"Saat mengkonsumsi jahe, nantinya akan bereaksi untuk mengurangi inflamasi, sehingga proses penyembuhan bisa lebih cepat," pungkas dr. Saddam Ismail.

Dengan demikian, gejala rematik dapat diredakan tanpa harus mengkonsumsi obat-obatan kimia.***

Halaman:

Editor: Rian Firmansyah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x