Awas! 7 Makanan Ini Tinggi Kolesterol, Hati-Hati Jika Terlalu Banyak Dikonsumsi

- 31 Desember 2021, 11:15 WIB
Ilustrasi makanan cepat saji, yang dapat memicu jantung bermasalah hingga berbagai penyakit kronis.
Ilustrasi makanan cepat saji, yang dapat memicu jantung bermasalah hingga berbagai penyakit kronis. /Unsplash/Nathan Dumlao

MAPAY BANDUNG - Dokter kandungan dan kebidan yang juga seorang praktisi dalam bidang Islamic medicine, dr. Meity Elvina mengungkap, tentang makanan penyebab kolesterol tidak baik.

Menurut dr. Meity Elvina, tingginya kadar kolesterol tidak baik (LDL) dibandingkan kolesterol baik (HDL) bisa menyebabkan timbulnya beberapa penyakit berbahaya.

“Oleh karena itu, kadar kolesterol darah jenis LDL yang tinggi perlu diturunkan dan dijaga dalam batas yang normal. Untuk itu kenali sumber-sumber makanan yang dapat meningkatkan LDL agar dapat dihindari dalam menu makanan sehari-hari,” tulis dr. Meity Elvina, seperti dilansir MapayBandung.com dari Instagram @pengawal_generasi_quran, Jumat 31 Desember 2021.

Baca Juga: Lebih Bahaya dari Omicron, Ini Ramalan Mengerikan Malam Tahun Baru 2022

Baca Juga: HEBOH! Penemuan Granat Aktif di Tangerang Selatan, Polisi Turunkan Tim Gegana

Adapun jenis makanan dengan kandungan tinggi kadar kolesterol tidak baik (LDL) menurut dr. Meity Elvina adalah sebagai berikut:

1. Makanan cepat saji

Makanan cepat saji, seperti hamburger dan pizza mengandung 85-180 mg kolesterol dalam satu porsinya. Belum lagi jika ditambah minuman soda dan kentang goreng yang biasa dikonsumsi bersamaan.

“Sangat dianjurkan untuk membatasi konsumsi makanan cepat saji dan mengganti minuman bersoda dengan air putih, guna mencegah kolesterol tinggi," ucap dr. Meity Elvina.

Halaman:

Editor: Asep Yusuf Anshori


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x