Enak Banget! Jualan Minuman Ini Saat Ramadhan Dijamin Untung Banyak, Simak Resepnya

25 Maret 2023, 16:45 WIB
Inilah ide jualan takjil berupa minuman yang segar dan enak banget, dijamin untung saat Ramadhan, budget juga murah, simak resepnya. /Youtube Wulandari

MAPAY BANDUNG – Inilah resep minuman es jelly drink yang bisa dijadikan ide jualan di bulan Ramadhan.

Es jelly drink merupakan minuman segar yang terbuat dari potongan jelly dan dicampur dengan susu kental manis, lalu disajikan dengan es batu.

Minuman enak ini sangat bisa dijadikan ide jualan kamu saat bulan Ramadhan ini.

 

Baca Juga: SEDANG BERLANGSUNG! Ini Link Live Streaming Grand Final MasterChef Indonesia Season 10 di RCTI Hari Ini

Dilansir MapayBandung.com dari kanal Youtube Wulandari dr pada Jumat 24 Maret 2023, berikut resep es jelly drink dengan modal yang murah.

Bahan

  • 2 bungkus nutrijell strawberry
  • 5 sdm gula pasir
  • 800 ml air
  • 3 tetes pewarna makanan merah
  • 1 bungkus nutrijel cincau
  • 5 sdm gula pasir
  • 700 ml air

Baca Juga: Ide Jualan Takjil Sehat dan Segar! Ini Resep Es Serbat Melon dan Timun

  • 600 ml air panas
  • 60 gr krimer bubuk
  • 250 gr kental manis
  • 200 ml susu cair full cream
  • 300 ml air galon
  • 2 buah es batu
  • 1 sdm biji selasih
  • Selai strawberry

Baca Juga: Trailer Film Buya Hamka Telah Rilis, Segera Catat Tanggal Mainnya

Langkah pembuatan

 

1. Masukkan nutrijell strawberry, gula pasir, 800 ml air, dan pewarna makanan merah ke dalam panci. Masak dengan api sedang sambil diaduk-aduk hingga mendidih, masukkan fruity acid. Tiriskan sampai mengeras.

2. Lakukan hal yang sama untuk memasak nutrijell cincau.

3. Setelah mengeras, potong kotak-kotak untuk jelly strawberry dan parut untuk jelly cincau.

4. Siapkan cup, lalu tempelkan selai strawberry di dinding cup agar ada gradasi yang membuat minuman itu cantik.

5. Untuk kuah susu, masukkan krimer bubuk ke dalam air panas. Aduk hingga larut, dinginkan.

Baca Juga: Jadwal Adzan Maghrib Surabaya Hari Ini Sabtu 25 Maret 2023, Lengkap Doa Buka Puasa

 

6. Setelah dingin, masukkan susu cair full cream dan kental manis. Aduk rata dan pastikan rasa manisnya pas.

7. Masukkan ke dalam wadah besar, tambahkan air galon, jelly strawberry, jelly cincau, dan biji selasih. Aduk rata.

8. Masukkan es batu ke dalam cup, lalu tuangkan minuman sampai cup penuh.

9. Minuman es jelly drink siap dijual.

Itulah rekomendasi resep minuman untuk dijadikan ide jualan saat bulan Ramadhan. Selamat mencoba.*** (Zahra Pajriyanti/JOB Training)

Ikuti berita MapayBandung.com lainnya di Google News.

Editor: Rian Firmansyah

Tags

Terkini

Terpopuler