Resep Bolu Pisang Gulung Cocok untuk Snack Box Ala Devina Hermawan

1 Desember 2022, 10:30 WIB
Inilah resep bolu pisang panggang, cemilan nikmat beraroma pisang yang cocok untuk menemai minum kopi dan teh /topwisata.info/

MAPAY BANDUNG - Berikut resep bolu pisang gulung dari Chef Devina Hermawan.

Bolu pisang gulung adalah sejenis kue yang digulung memanjang, biasanya didalamnya berlapiskan krim yang lembut dan manis.

Biasanya bolu pisang gulung selalu ada di pasar tradisional bahkan di pinggir jalan.

Baca Juga: Usai Gempa Cianjur, Indigo Hard Gumay Ramal Bencana Mengerikan di 3 Daerah Ini pada Tahun 2023

Kali ini chef Devina Hermawan membagikan resep menarik yaitu bolu pisang gulung caramel. Resep bolu gulung pisang karamel satu ini memiliki tekstur lembut dan citarasa manis, sehingga cocok dinikmati saat berkumpul dengan keluargaa atau pada acara tertentu.

Dikutip MapayBandung.com Kamis 01 Desember 2022 dari kanal youtube Devina Hermawan Berikut resep dan cara pembuatannya.

Vla cream banana:

190 ml Vegemil Banana Soy Drink atau susu + perisa pisang

1 butir telur

40 gr kental manis

20 gr tepung maizena

Baca Juga: Ganjar Pranowo diduga Satrio Piningit dalam Ramalan Jayabaya? Ahli Tarot Denny Darko Beri Terawang Mengejutkan

⅓ sdt garam

20 gr unsalted butter

100 ml whipping cream

Choux sponge cake (bahan a):

100 ml Vegemil Banana Soy Drink atau susu

70 gr gula

2 sdm air

Baca Juga: Hasil Piala Dunia 2022: Argentina Lolos ke 16 Besar Bertemu Australia

40 gr mentega

50 gr tepung terigu protein sedang

4 butir kuning telur

½ sdt garam

Choux sponge cake (bahan b):

4 butir putih telur

75 gr gula

Baca Juga: Terungkap! Cara Mengatasi Aglonema Boncel yang Tak Mau Tumbuh Besar

½ sdt cream of tartar

Langkah pembuatan :

1. Untuk vla cream banana, panaskan Vegemil Banana Soy Drink

2. Di wadah terpisah, campurkan telur, maizena, garam, dan kental manis, aduk rata

3. Tuang Vegemil Banana Soy Drink yang telah dipanaskan ke dalam tepung, aduk rata, masak kembali sambil diaduk

4. Masukkan mentega, masak hingga mengental, pindahkan ke mangkuk, lalu tutup dengan plastic wrap, diamkan hingga dingin

5. Setelah dingin, kocok whipping cream hingga mengembang dan sedikit kaku, campurkan ke dalam pastry cream sedikit demi sedikit sambil diaduk

Baca Juga: 3 Jenis Mimpi Kata Ustadz Abdul Somad, Ada Ilham Hingga Gangguan Setan

6. Untuk caramel choux sponge cake, panaskan wajan, masukkan air dan gula, masak hingga berwarna cokelat, lalu masukkan Vegemil Banana Soy Drink, garam, mentega, dan tepung, aduk rata

7. Pindahkan ke mangkuk, aduk, lalu diamkan hingga dingin

8. Masukkan kuning telur satu per satu, aduk rata

9. Untuk meringue, kocok putih telur, cream of tartar, dan gula sedikit demi sedikit hingga terbentuk paruh burung

Baca Juga: RESMI! FIFA Restui Perpindahan Kewarganegaraan, Jordi Amat Siap Main di Piala AFF

10. Ambil sedikit putih telur ke dalam adonan kuning telur, aduk rata, lalu masukkan adonan kuning telur ke dalam putih telur, aduk rata

11. Olesi loyang dengan minyak dan baking paper, tuang adonan, ratakan

12. Panggang kue dengan suhu 165 derajat selama 10 menit

13. Keluarkan kue, diamkan hingga dingin, lalu taburkan gula halus

14. Siapkan baking paper, tuang sponge cake di atasnya, lalu olesi dengan vla cream banana, gulung dan potong. (Wulan Nursari/ Job Training)***

Editor: Asep Yusuf Anshori

Tags

Terkini

Terpopuler