Tanaman Aglonema Dijamin Tumbuh Subur dan Menawan, Hindari 5 Kebiasaan Ini saat Merawatnya

25 Agustus 2022, 07:15 WIB
Ilustrasi aglonema tumbuh subur dan bebas jamur dengan bahan ini /Tangkapan layar kanal YouTube/hobi bunga

 

MAPAY BANDUNG - Berikut ini 5 kebiasaan yang perlu dihindari saat anda merawat tanaman aglonema.

5 kebiasaan ini perlu anda hindari, agar aglonema yang anda pelihara di rumah dapat tumbuh subur dan menawan.

Dilansir MapayBandung.com dari YouTube Pupuk Lahan, Kamis 25 Agustus 2022, inilah 5 kebiasaan yang harus dihindari saat merawat tanaman aglonema.

Baca Juga: Jadwal SIM Keliling Kota Bandung Kamis 25 Agustus 2022 Lengkap dengan Syarat dan Biayanya

1. Sering mengganti pot aglonema

Sering mengganti pot aglonema adalah kebiasaan yang harus segera anda tinggalkan. Alih-alih menyehatkan, mengganti pot justru bisa membuat aglonema cepat sakit dan mati.

Terlalu sering mengganti pot dapat mengganggu dan merusak aglonema, membuat akar akan sulit tumbuh dan berkembang.

2. Tidak menggunakan pelindung

Anda tidak disarankan untuk menyimpan aglonema di bawah sinar matahari secara langsung, karena bisa membuatnya cepat kering dan mati.

Baca Juga: 4 Burung Perkutut Berenergi Gaib Yang Dimiliki Raja Zaman Dulu, Segera Kenali Cirinya dan Langsung Bawa Pulang

Maka dari itu, perlu adanya tambahan pelindung di atas tanaman. Gunakan pelindung seperti bahan paranet, untuk melindungi aglonema dari hujan dan terik matahari.

3. Sering siram aglonema

Anda juga tidak disarankan untuk terlalu sering menyiram tanaman aglonema, karena bisa menyebabkan tanaman satu ini cepat busuk dan lama kelamaan mati.

4. Menyimpan aglonema di bawah sinar matahari langsung

Sama halnya dengan poin nomor dua, anda tidak disarankan untuk menyimpan aglonema di bawah sinar matahari secara langsung, karena bisa membuatnya cepat kering dan mati.

Jangan menyimpan aglonema dengan intensitas cahaya matahari langsung dari pagi hingga sore hari, sebab cahaya matahari bisa membuat daun aglonema terbakar.

Baca Juga: Meski Sudah Dapat 3 Kartu Kuning, Kambuaya dan Nick Kuipers Masih Bisa Main Lawan PSM

Selain itu, paparan cahaya matahari langsung bisa membuat aglonema tumbuh kerdil dan sulit berkembang, serta keindahan warna akan pudar.

5. Menggunakan pupuk tidak matang

Terakhir, anda tidak disarankan menggunakan pupuk kandang yang belum matang untuk aglonema.

Sebab, pupuk kandang yang belum matang mengandung bahan organik tinggi dan zat beracun bagi aglonema. Selain itu, bisa berdampak buruk bagi keberlangsungan hidup aglonema.

Baca Juga: Praktisi Spiritual Ini Ungkap 2 Benda yang Paling Ditakuti Tuyul, Cukup Simpan di Rumah Maka Uang Akan Aman

Akan berkembang cacing kecil di dalam media tanam aglonema, saat anda menggunakan pupuk kandang belum matang.

Kondisi seperti itu bukanlah hal yang menguntungkan, bagi keberlangsungan hidup tanaman aglonema, karena bisa merusak akar.

Itulah 5 kebiasaan yang perlu dihindari saat anda merawat tanaman aglonema.

5 kebiasaan ini perlu anda hindari, agar aglonema yang anda pelihara di rumah dapat tumbuh subur dan menawan.***

Editor: Asep Yusuf Anshori

Tags

Terkini

Terpopuler