7 Perawatan Harian Burung Murai Batu Biar Gacor, Dijamin Sehat dan Mudah Menang Lomba

- 11 Juni 2022, 17:00 WIB
Ilustrasi burung murai batu. Inilah 7 cara perawatan sehari-hari burung Murai Batu supaya semakin gacor.
Ilustrasi burung murai batu. Inilah 7 cara perawatan sehari-hari burung Murai Batu supaya semakin gacor. /Freepik

MAPAY BANDUNG – Memelihara burung murai batu dapat dilakukan dengan mudah tanpa biaya tinggi.

Selain memberikan pakan, perawatan harian yang tepat akan membuat umur burung murai batu semakin panjang dan bebas penyakit.

Tak heran jika burung murai batu yang gacor dan sehat akan lebih mudah memenangkan lomba.

Sebenarnya perawatan harian burung murai batu tidak jauh berbeda dengan burung perkutut, diperlukan kesabaran dan teknik khusus agar burung murai batu memiliki kualitas juara.

Baca Juga: Cara Memilih Burung Perkutut Ombyokan Agar Menarik dan Cepat Jinak, Dijamin Menang Manggung

Dilansir MapayBandung.com dari kanal YouTube My Bird Hobby pada Sabtu 11 Juni 2022, berikut 7 perawatan harian burung murai batu biar makin gacor.

1. Pengembunan secara rutin

Perawatan penting pada burung murai yang pertama adalah memberikan pengembunan secara rutin.

Teknik pengembunan dapat dilakukan setelah subuh hingga jam tujuh pagi, saat itulah biarkan burung murai berada di luar rumah untuk mendapat udara segar.

Mengapa pengembunan begitu penting? Hal ini bertujuan untuk membuat burung murai batu seperti berada di alam liar.

Pengembunan yang dilakukan secara rutin akan membuat burung murai batu semakin gacor dan percaya diri saat lomba.

Baca Juga: Baca Doa dari Ustadz Khalid Basalamah Ini Tiap Hari, Dijamin Bebas dari Dosa dan Hutang

2. Penjemuran

Seperti diketahui, semua burung membutuhkan penjemuran. Jika pemilik burung murai batu malas untuk menjemur unggas ini akan mengakibatkan kurang sehat dan bulunya mengembang.

Penjemuran sebaiknya dilakukan setiap hari kecuali saat cuaca mendung atau hujan. Waktu penjemuran sebaiknya disesuaikan dengan karakter burung murai masing-masing.

Ada beberapa burung murai batu yang senang dijemur beberapa menit saja dan ada pula yang gemar dijemur satu hingga dua jam.

3. Memandikan

Burung murai tak hanya harus dijemur, pemilik burung wajib memandikan burung murai secara rutin.

Memandikan burung murai dapat dilakukan sesuai dengan karakter yang dimiliki, biasanya burung murai dapat dimandikan pada pagi, siang, atau sore.

Amati baik-baik karena burung murai batu memiliki watak dan waktu yang berbeda-beda satu dengan yang lainnya.

Memandikan burung murai tidak dilakukan dengan sprayer, tetapi menggunakan gerabah yang telah diisi air.

Baca Juga: Perkutut Gedong Mengo Punya Keistimewaan Bisa Membuka Pintu Rezeki, Cirinya Hanya Manggung di Waktu Pagi

4. Pemberian jangkrik

Jangkrik adalah makanan yang sangat digemari burung murai batu, makanan ini memberikan manfaat yang mampu meningkatkan volume dan suara gacor burung murai.

Pemberian jangkrik untuk burung murai batu harus disesuaikan, rata-rata burung murai batu membutuhkan 5 ekor jangkrik tiap harinya.

5. Perhatikan takaran kroto

Tidak semua burung murai batu menyukai kroto, tanpa kroto pun terkadang sudah gacor.

Namun pemberian kroto harus dilakukan karena pakan ini memiliki manfaat yang luar biasa karena kandungan protein yang tinggi.

Lakukan pengamatan pada burung murai batu karena pemberian kroto sesuai dengan kebiasaan burung murai itu sendiri.

6. Lakukan pengumbaran

Olah fisik atau pengumbaran pada burung murai biasa dilakukan pada sangkar dengan ukuran yang panjang.

Saat melakukan pengumbaran, burung murai akan terbang dengan cepat. Pengumbaran pada burung murai batu akan membuatnya lebih sehat dan memiliki energi yang lebih besar.

Sebaiknya pengumbaran pada burung murai dilakukan satu hingga dua kali seminggu.

Baca Juga: Merinding! Inilah 10 Peristiwa yang Akan Terjadi Jelang Kiamat, Tanda Kehidupan di Dunia Segera Berakhir

7. Menjaga kebersihan kandang

Konsistensi adalah hal yang paling utama saat memelihara burung murai batu.

Menjaga kebersihan kandang tetap bersih harus dilakukan setiap hari agar gas amonia pada kotoran tidak meracuni burung murai batu.***

Editor: Rian Firmansyah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x