Keluarnya Yakjuj Makjuj dan Dajjal Isyaratkan Tanda Kiamat, UAS Sebut Makhluk Ini yang Lebih Dulu Muncul

- 14 Mei 2022, 16:00 WIB
Pendakwah Ustadz Abdul Somad atau UAS menyebut bahwa Yakjuj Makjuj yang pertama keluar sebelum datangnya Dajjal, yang menjadi tanda kiamat.
Pendakwah Ustadz Abdul Somad atau UAS menyebut bahwa Yakjuj Makjuj yang pertama keluar sebelum datangnya Dajjal, yang menjadi tanda kiamat. /Tangkap layar YouTube Ustadz Abdul Somad Official

Dalam cerita muslim populer dan penelitian para ulama, Yakjuj Makjuj disebut-sebut telah keluar, jauh sebelum hari kiamat besar tiba.

"Kata Imam Tohir bin Asyur, dalam kitab Al-Tahrir wa Al-Tanwir, mereka Yakjuj Makjuj sudah keluar," ujar UAS.

Baca Juga: Yakjuj Makjuj Diduga Sudah Porak Porandakan Tembok Zulkarnain dan Bantai Penduduk Irak, UAS Beri Petunjuk

Sambung UAS menjelaskan, wujud Yakjuj Makjuj tidaklah seperti monster menyeramkan, melainkan akan berwujud seperti manusia biasa.

Namun, Yakjuj Makjuj memiliki sifat yang bengis dan kejam. Ustadz Abdul Somad pun sempat menyinggung, bahwa Yakjuj Makjuj adalah bangsa Mongol.

"Genghis Khan, Kubilai Khan, Hulagu Khan, Mongol, jadi itulah Yakjuj dan Makjuj," katanya.***

Halaman:

Editor: Rian Firmansyah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah