Kisah Horor Ojol Diteror Penampakan Kuntilanak di Bangunan Terbengkalai Gedong 5 Padalarang

- 24 Januari 2022, 12:00 WIB
Ilustrasi. Kisah Horor Ojol Diteror Penampakan Kuntilanak di Bangunan Terbengkalai Gedong 5 Padalarang
Ilustrasi. Kisah Horor Ojol Diteror Penampakan Kuntilanak di Bangunan Terbengkalai Gedong 5 Padalarang /Pixabay/Tama66

MAPAY BANDUNG – Profesi ojol dan kisah horor sepertinya sangat hangat untuk diperbincangkan.

Bagaimana tidak, ojol kerap kali mendapatkan teror kuntilanak saat mengantar penumpang ke daerah yang asing.

Hal ini pernah dialami sopir ojol saat mengantar penumpang menuju kawasan terbengkalai di gedong 5 Padalarang, Kabupaten Bandung Barat.

Fenomena penampakan kuntilanak ini dibenarkan warga sekitar.

Di kawasan terbengkalai yang terletak di dekat Stasiun Padalarang ini kerap terlihat penampakan kuntilanak putih yang hilir mudik di sekitar gedong 5.

Baca Juga: Nggak Main-main, Jenis Pelet ini Bisa Langsung Bikin Kamu Menaruh Kasih Kepada Seseorang, Waspadai!

Selain itu, kejadian horor penampakan kuntilanak diperkuat dengan mitos masyarakat yang menyebut gedung terbengkalai adalah tempat bersemayam kuntilanak hingga makhluk halus lainnya.

Bangunan gedong 5 Padalarang adalah komplek terbengkalai peninggalan zaman Belanda.

Deretan rumah tak berpenghuni ini pernah dipakai menjadi perumahan perusahaan kertas negara pada masa jayanya.

Lokasi ini masih digunakan sampai tahun 1992.

Menurut keterangan Abah, narasumber yang juga penjaga lingkungan setempat, perusahaan mengalami permasalahan keuangan sehingga komplek gedong 5 Padalarang dengan arsitektur Belanda ini tidak digunakan hingga saat ini.

“Ya namanya tempat yang tidak terpakai, banyak penunggunya disini,” kata Abah seperti dilansir MapayBandung.com dari kanal YouTube Amartha Channel pada Minggu 23 Januari 2022.

Baca Juga: Kenali 4 Gejala Ini Saat Alami Haid 2 Kali Sebulan, dr. Saddam Ismail: Tanda Tubuh Sedang Bermasalah

Kisah mistis teror kuntilanak diceritakan Abah. Peristiwa horor ini terjadi pada tahun 2020 silam.

Kejadian bermula saat pengemudi ojol mendapat pesanan dari Gunung Batu ke arah Padalarang.

Pengemudi ojol tidak menyadari jika sosok yang diantarnya adalah kuntilanak yang bersemayam di lokasi ini.

Hingga tiba di lokasi Gedong 5, penumpang menghilang dan pergi meninggalkan pengemudi ojol di tengah keheningan malam.

“Dari cerita tukang ojek sih waktu itu di rumah ini terlihat rumah megah. Tapi kok berubah jadi hutan,” kata Abah.

Baca Juga: Seperti Ini Ciri Centong Nasi yang Dipakai untuk Penglaris Pesugihan pada Warteg dan Katering

“Tapi bayar kalau ongkos mah, pakai uang asli,” sambungnya.

Abah yang kebetulan sedang berpatroli di lokasi Gedong 5 Padalarang menjelaskan kepada pengemudi ojol jika kejadian tersebut bukanlah kali pertama.

Sosok kuntilanak yang sering menampakkan diri di Gedong 5 Padalarang, tidak pernah mengganggu orang lain.

Ada kemungkinan juga sosok yang tinggal berasal dari zaman penjajahan Belanda.

Dari berbagai keterangan warga setempat, pernah melihat nyonya Belanda dari dalam jendela rumah.

“Sudah biasa disini, tidak perlu khawatir kok. Soalnya tidak mengganggu,” tutur Abah.

Baca Juga: Segera Hindari! Inilah Penyebab Kulit Kering pada Wajah Perempuan Kata dr. Saddam Ismail

Dari pengakuan Abah, sosok kuntilanak dan makhluk halus yang ada di bangunan ini terkadang sering menunjukkan wujudnya dalam bentuk manusia.

Sosok kuntilanak yang menyerupai wanita Belanda ini biasanya meminta siapa saja yang berada di sekitar Gedong 5 untuk dibelikan kelapa hingga pisang emas.

“Dulu sih ada yang suka ngasih, kayak pisang emas, dupa, sama kelapa, tapi sekarang enggak tahu orangnya kemana,” tandasnya.***

Editor: Rian Firmansyah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah