Benarkah Pesugihan Nikah dengan Jin Bisa Bikin Kaya? Penjelasan Pakar Spiritual Ini Bikin Syok

- 11 Januari 2022, 10:00 WIB
Ilustrasi kaya raya. Benarkah Pesugihan Nikah dengan Jin Bisa Biki Kaya? Penjelasan Pakar Spiritual Ini Bikin Syok
Ilustrasi kaya raya. Benarkah Pesugihan Nikah dengan Jin Bisa Biki Kaya? Penjelasan Pakar Spiritual Ini Bikin Syok /Pixabay



MAPAY BANDUNG – Pakar spiritual Kang Masrukhan mengungkap fenomena pesugihan nikah dengan Jin yang disebut-sebut mampu mendatangkan kekayaan.

Ritual pesugihan menikah dengan Jin masih dipercaya sebagian orang dapat membawa kekayaan secara instan tanpa perlu berusaha.

Tidak hanya itu, pesugihan menikah dengan Jin diduga tanpa tumbal asalkan tetap menjalankan perjanjian pernikahan yang telah disepakati.

Beberapa daerah di Pulau Jawa disinyalir masih menjalankan praktik pesugihan ini.

Hanya saja, tidak semua ahli spiritual mau dan sanggup menjembatani hubungan antara manusia dengan Jin.

Baca Juga: Nggak Mahal, Kulit Dijamin Halus dengan Resep dari dr. Zaidul Akbar Ini, Segera Coba Yuk

Dilansir MapayBandung.com dari kanal YouTube Guru Paranormal pada Senin 10 Januari 2022, Kang Masrukhan menyebut jika praktik pesugihan nikah dengan Jin adalah salah dan tidak dibenarkan agama

“Bohong, jangan! Tidak semua berhasil dan tidak semua betul. Bahkan saya sendiri tidak pernah melihat orang yang kaya setelah nikah dengan jin,” kata Kang Masrukhan.

Menurutnya tidak semua janji dukun dapat dipercaya. Jin dan setan bertujuan untuk menggoda manusia agar mengambil jalan yang sesat.

Selain itu, ritual pesugihan dengan menikah dengan Jin sebaiknya tidak dilakukan karena mampu mengguncang emosi dan spiritual manusia.

“Jadi orang stres nantinya, jangan menikah dengan Jin. Tersesat itu, berbahaya,” tuturnya.

Baca Juga: Kamu Punya 4 Sifat Ini? Siap-siap Jadi Manusia Pilihan Khodam Leluhur

Kang Masrukhan menyebut jika agama dan norma susila pun menentang hal ini.

Menurutnya, Jin yang dinikahi nantinya akan mengambil energi manusia.

Pada beberapa kasus, anak yang terlahir dari hubungan ini tidak akan memiliki bentuk fisik dan kecerdasan emosional layaknya manusia.

Penampilan dan kesehariannya pun akan berbeda dari kebanyakan manusia pada umumnya.

“Jadilah orang yang cerdas, carilah kekayaan yang baik dan betul. Apalagi yang sudah bohong dan menyesatkan sebaiknya dihindari,” tuturnya.

Seperti kita ketahui, Jin dan manusia berada di alam yang berbeda.

Baca Juga: Lokasi, Syarat dan Biaya Perpanjangan SIM di SIM Keliling Bandung Selasa 11 Januari

Keduanya akan sulit untuk bersama jika disatukan dalam ikatan pernikahan.

“Bahkan dzat kita berbeda dan belum tentu bisa menikah betulan seperti layaknya manusia,” kata Kang Masrukhan.

Di akhir penjelasannya, ia berpesan untuk tidak pernah tergoda dengan berbagai macam praktik pesugihan nikah dengan Jin yang mampu membuat kaya.

Selain ini adalah tindakan yang salah dan menyesatkan, menikah dengan bangsa Jin tidak akan memberikan kemuliaan dan keberkahan hidup.

“Yang paling utama adalah syirik. Sudah miskin di dunia, akan miskin di akhirat juga,” tandasnya.***

Editor: Rian Firmansyah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah