Hampir Tersesat ke Pasar Setan, Pendaki Ini Ceritakan Kisah Nyata Pendakian Horor di Gunung Cikuray Garut

28 Februari 2024, 19:45 WIB
Kisah horor pendakian Gunung Cikuray Garut, hampir tersesat di Pasar Setan gegara lakukan hal ini /Pexels

BRAGA, MAPAY BANDUNG - Beberapa tahun silam, Kiki bersama teman-temannya melakukan pendakian Gunung Cikuray, Garut.

Penagalaman pendakian kali ini tidak akan dilupakannya, pasalnya Ia hampir tersesat di Pasar Setan akibat melanggar pantangan saat melakukan pendakian.

Meski bukan pendakian pertama, Ia dan rekan-rekannya mengalami gangguan ganjil saat berada di beberapa pos pendakian Gunung Cikuray.

Baca Juga: Innalillahi, Seorang Pendaki Tewas Setelah Tersambar Petir di Gunung Cikuray

Kisah Kiki ini diceritakan langsung di kanal YouTube Gusti Gina. Sekitar tahun 2020 silam, Kiki pergi menuju Garut menggunakan motor bersama teman-teman pendaki lainnya.

Setelah dua jam perjalanan dari Bandung, mereka tiba di kaki Gunung Cikuray. Mereka memilih jalur pendakian via Pemancar lalu mempersiapkan peralatan pendakian.

Setelah melakukan pendaftaran dan berdoa, mereka mulai mendaki. Meskipun cuaca mendukung, Kiki merasa lelah karena kurang tidur sehari sebelumnya.

Saat sampai di pos tiga, mereka memutuskan untuk istirahat sejenak. Di pos ini, Kiki ingin buang air kecil dan pergi ke semak-semak yang jauh dari jalur pendakian.

Baca Juga: Tayang 29 Februari 2024, Inilah Sinopsis Film Pasar Setan yang Terispirasi Kisah Nyata Gunung Salak Bogor

Sesuai adat setempat, pendaki diharuskan untuk berdoa dan meminta izin saat hendak buang air.

Kabut seketika turun semakin tebal. Kondisi fisik mereka pun semakin menurun, namun begitu mereka tetap memberi semangat satu sama lain.

Di pos lima, mereka bertemu dengan pendaki lain dan berbincang sebelum melanjutkan perjalanan dan memutuskan untuk mendirikan tenda.

Sekitar pukul 10 malam, Kiki terbangun karena mendengar suara tenda yang dipukul-pukul. Diintipnya ke luar dan terlihat sosok pria paruh baya bertubuh tinggi membawa golok dan berteriak ke arahnya.

Baca Juga: Ga Perlu ke Jawa tengah, di Bandung Ada Gunung Mirip Merbabu, Viewnya Indah Banget

Mengerikan! Suasana di lokasi kamp tiba-tiba berubah seperti berada di tengah pasar. Padahal Ia yakin, di pos ini tidak ada pasar ataupun keramaian. Hanya ada padang rumput untuk mendirikan tenda.

Kiki akhirnya berdoa dan berusaha untuk tidur kembali, hingga Ia bermimpi ditemui sosok kakek berbaju putih yang menenangkannya.

Hingga pada pukul 04.00, mereka akhirnya bangun untuk ‘summit attack’. Sesampainya di puncak, mereka kembali ke tenda dan bersiap turun gunung di jam 6 pagi.

Baca Juga: Dikira Bukit Bintang! Gunung Hidden Gem di Timur Bandung Ini Suguhkan View Menakjubkan, Disebut Mini Merbabu!

Namun keganjilan terjadi di pos empat. Saat itu Ia tidak melihat teman-temannya dan tersesat menuju lokasi yang tidak diketahui.

Saat menunggu temannya, Ia mendapat petunjuk dari seorang pria yang tidak berwujud untuk mengambil jalan ke kanan.

Hingga akhirnya setelah perjalanan, Kiki bertemu kembali dengan teman-teman pendakian dan kembali pulang ke Bandung.

Baca Juga: Pantas Ramai! Kampung Wisata Bandung Ini Berkonsep Budaya Sunda, Lokasinya di Kaki Gunung Manglayang

Setibanya di rumah, Ia tidak bisa melupakan kejadian tersebut hingga jatuh sakit. Beberapa hari Ia terbaring di kasur dan memimpikan sosok kakek yang muncul di pos 6 dan yang membantunya di pos empat.

Dalam mimpi, kakek yang dilihatnya secara gaib itu menenangkannya. Menurutnya Ia sudah tepat saat buang air di tempat asing untuk meminta izin terlebih dahulu.

Hanya saja terjadi salah paham antara penunggu pohon dan dirinya saat memilih lokasi untuk buang air, karena menurutnya daerah tersebut adalah rumah penunggu di sana.***

Editor: Asep Yusuf Anshori

Tags

Terkini

Terpopuler