Meski Dikenal Lamban, Hewan ini Dipercaya Bisa Bawa Keberuntungan, Mau Pelihara?

31 Juli 2022, 06:15 WIB
Ilustrasi uang keberuntungan. Hewan yang satu ini dipercaya Kejawen sebagai hewan pembawa keberuntungan, padahal hewan ini dikenal lamban saat hewan ini berjalan. /Pixabay/Maklay62

MAPAY BANDUNG – Meskipun hewan ini dikenal lamban, siapa yang menyangka bahwa hewan ini dipercaya membawa keberuntungan.

Selain ada beberapa hewan yang dipercaya membawa sial, ada juga hewan yang dipercaya membawa keberuntungan bagi pemiliknya, salahsatunya yaitu hewan yang satu ini.

Perlu anda tahu bahwa fakta dari hewan ini yaitu bisa memiliki usia lebih dari 100 tahun.

Dan hewan ini termasuk ke dalam jenis hewan reptil seperti buaya dan biawak.

Baca Juga: Walau Ekstrem, Cara Ini Ampuh Untuk Membuat Burung Perkutut Menjadi Jinak

Praktisi Spiritual Kejawen, Dewi Sundari mengungkapkan kura-kura adalah hewan yang dipercaya membawa keberuntungan.

Dewi Sundari mengatakan kura-kura itu lamban, tetapi dipercaya sebagai pembawa keberuntungan.

Hal ini tidak terlepas dari filosofi hidup kura-kura itu sendiri.

Sebab kura-kura cenderung berumur panjang, memiliki rumah besar dan gerakannya lamban namun pasti.

Selain kura-kura, Dewi Sundari juga menyebutkan 2 hewan lain yang dipercaya membawa keberuntungan.

Baca Juga: Usir Ular Bukan Pakai Garam Tapi Pakai 5 Cara Ini, Dijamin Ampuh

Dilansir MapayBandung.com dari kanal Youtube Dewi Sundari Praktisi Kejawen, Sabtu 30 Juli 2022, berikut ini 2 hewan yang dipercaya membawa keberuntungan.

1. Tokek

Meskipun memang biasanya tokek tidak dikategorikan sebagai peliharaan.

Kedatangan tokek di suatu rumah dipercaya bisa mendatangkan peruntungan baik bagi rumah tersebut.

“Apalagi kalau binatang ini sampai bersuara, maka rezeki si empunya rumah ini akan semakin tumpah ruah,” ujar Dewi Sundari.

Baca Juga: YouTuber Gaming MiawAug Alih Profesi Jadi Tukang Bakso Gegara Kominfo Blokir Steam, Begini Pesannya

2. Ikan arwana

Ikan arwana memang termasuk salah satu jenis ikan paling mahal.

Jika mempunyai ikan arwana mati bisa sampai ditangisi karena berasa seperti kehilangan uang berjuta-juta.

“Salah satu alasan mahalnya arwana, selain karena kelangkaan jenis dan eksotismenya juga adalah karena ikan ini dipercaya membawa rezeki bagi si pemilik terutama arwana merah,” kata Dewi Sundari.***

Editor: Rian Firmansyah

Tags

Terkini

Terpopuler