Perias Jenazah Ini Harus Mengurus Korban Ilmu Hitam dan Gantung Diri, Kisahnya Menyayat Hati

24 Mei 2022, 16:30 WIB
Gloria Elsa Hutasoit, seorang perias jenazah yang mengungkap alasan dilarang tertawa saat memandikan dan merias mayat. /Youtube Denny Darko

MAPAY BANDUNG – Hingga kini profesi perias jenazah masih dianggap pekerjaan yang paling menguji nyali.

Bagaimana tidak, perias jenazah profesional harus berhadapan dengan mayat dengan berbagai latar belakang kematian seperti kecelakaan hingga korban ilmu hitam.

Gloria Elsa Hutasoit yang telah belasan tahun berkecimpung pada profesi perias jenazah mengungkap pengalaman tak terlupakan saat merias jenazah korban ilmu hitam salah sasaran yang cukup menyayat hati.

“Jenazah perutnya besar terus tangannya kayak gini (meringkuk ke dada) dan dia masih anak-anak sekitar 18-19 tahun,” ucapnya seperti dilansir MapayBandung.com dari kanal YouTube Denny Darko pada Selasa 24 Mei 2022.

Baca Juga: UAS Sebut 2 Kebiasan Sepele ini Mengundang Makhluk Halus Bersarang di Dalam Rumah, Malaikat Juga Enggan Masuk

Setelah mendapat penglihatan, jenazah yang hendak dirias wajahnya bukanlah target utama ilmu hitam.

“Jadi mau nyantet bapaknya malah kena anaknya, karena kan ilmu hitam itu pasti mengambil ‘bunga’ yang paling baik,” sambungnya.

Sebelum merias jenazah korban ilmu hitam tersebut, Elsa sempat mengalami serangkaian hal ganjil.

Mulai dari tangan yang tiba-tiba saja merasa dingin hingga foto jenazah yang jatuh hingga retak.

Baca Juga: Ditakdirkan Kaya! 5 Weton Ini Memiliki Khodam Uang Pembawa Rezeki dan Kekayaan Sejak Lahir

Ketika memperkenalkan diri kepada jenazah, Elsa merasakan gangguan makhluk halus disekitar tubuh jenazah.

“Begitu memperkenalkan diri, malah dengar suara seperti auman singa, macan, teriakan,” ujarnya.

Selain merias jenazah akibat korban ilmu hitam, pengalaman mengerikan lain yang diungkap Elsa yaitu saat merias jenazah gantung diri.

Baginya merias jenazah haruslah menjaga rahasia dan tidak mengumbar aib penyebab kematian, termasuk jenazah yang meninggal karena gantung diri.

Baca Juga: Pakar Supranatural Sebut Benda 1 Ini Bisa Jadi Pengiring Doa Jika Disimpan di Dompet, Rezeki Auoto Lancar

“Mati bunuh diri itu yang paling susah adalah kita sebagai perias jenazah harus menutupi bekas jeratan leher dan tidak memberitahukan orang lain,” tutur Elsa.

Sering dijumpai saat melayat jenazah, tamu bertanya sebab kematian. Hal tersebut sangat tabu untuk dijawab para perias jenazah.

Tak hanya itu, saat merias jenazah korban gantung diri biasanya jenazah dalam keadaan mata melihat ke atas dan sulit untuk tertutup.

Saat itu perias jenazah harus membisikkan doa dan mengucap permohonan agar roh dapat berpulang dan tidak membuat sedih anggota keluarga.

Baca Juga: Rajin Sedekah Tapi Rezeki Tetap Seret? Mungkin Caranya Salah, Begini yang Benar, Dimulai dari Niat

Tak hanya bagian mata, lidah jenazah korban gantung diri biasanya akan menjulur keluar dan kelu.

Dibutuhkan teknik tertentu agar lidah dapat masuk ke dalam rongga mulut agar tidak terlihat menakutkan bagi keluarga dan para pelayat.

“Terus yang paling seram itu ketika lidahnya menjulur dan itu harus diputar pakai tang medis, dimasukkan terus harus di lem,” tandasnya.***

Editor: Haidar Rais

Tags

Terkini

Terpopuler