5 Cara Mudah Menjinakkan Burung Perkutut Lokal Berkhodam, Nomor 3 Kenali Tandanya

27 Maret 2022, 11:00 WIB
Ilustrasi. Burung Perkutut dipercaya bisa membawa keberuntungan /YouTube Harta langit channel

 

MAPAY BANDUNG – Burung Perkutut lokal berkhodam hingga kini masih diburu para kolektor.

Alasannya karena Burung Perkutut lokal berkhodam memiliki tuah yang mampu membawa keberuntungan bagi pemiliknya.

Menjinakkan Burung Perkutut tidak sesulit yang dibayangkan, dengan ketekunan dan ketelitian maka burung perkutut akan semakin dekat dengan tuannya.

Baca Juga: UAS Sebut Yakjuj Makjuj Telah Keluar Sejak Lama hingga Ungkap Bukti Nyata Tanda Kiamat

Burung Perkutut lokal yang didapat dari alam liar biasanya lebih sulit dijinakkan, sebaiknya carilah Burung Perkutut yang berasal dari peternak karena lebih mudah dipelihara.

Dilansir MapayBandung.com dari kanal YouTube Syarif Partner dengan tajuk ‘Cara Menjinakkan Burung Perkutut Lokal dengan Mudah’ yang diunggah pada Minggu 6 Juni 2021, terdapat 5 cara yang wajib dilakukan untuk melatih perkutut lokal.

Baca Juga: Detox Tubuh Dengan 2 Bahan Alami Ini kata dr. Zaidul Akbar, Ternyata Sering Dilakukan oleh Ulama

1. Rawat Burung Perkutut sejak masih anakan

Burung perkutut lokal anakan dapat diperoleh dari alam liar maupun breeder perkutut.

Disarankan untuk memilih burung perkutut lokal dengan rentang usia kurang dari 10 hari.

Tak hanya itu, besar kemungkinan burung perkutut lokal yang dipelihara sejak anakan memiliki Khodam yang bersemayam.

Baca Juga: Sebentar Lagi Puasa, Penderita Darah Tinggi Jangan Sampai Konsumsi Minuman Ini Kata dr. Saddam Ismail

Selagi masih dalam kondisi anakan, burung perkutut akan mengenali panggilan tuannya.
Suara yang pertama kali didengar burung perkutut akan mudah dikenali hingga burung perkutut lokal mencapai usia dewasa.

2. Waktu yang konsisten melatih burung perkutut

Melatih Burung Perkutut agar jinak dan mengikuti keinginan tuannya diperlukan kesabaran dan ketekunan.

Pemilik Burung Perkutut lokal harus memiliki kebiasaan melatih burung perkutut pada pagi dan sore hari, lakukan cara tersebut berulang-ulang tiap harinya.

Baca Juga: Sebentar Lagi Puasa, Penderita Darah Tinggi Jangan Sampai Konsumsi Minuman Ini Kata dr. Saddam Ismail

Cara mudah untuk menjinakkan burung perkutut yaitu meletakkan burung tersebut di dalam sangkar kemudian mundur untuk memanggilnya.

Siapkan makanan untuk burung perkutut sebagai hadiah jika ia terbang dan mendekat.

3. Tanda burung perkutut mulai jinak

Ciri paling mudah yang dapat dikenali dari burung perkutut yang mulai jinak yaitu burung tersebut akan mengikuti ke mana pun pemiliknya pergi.

Baca Juga: Inilah 4 Ciri Orang yang Sulit Terkena Santet Kata Praktisi Kejawen, Nomor 3 Nggak Nyangka

Contoh mudahnya, saat pemilik membawa makanan, burung pembawa keberuntungan ini akan mengikuti dan terbang di sekitar tuannya.

4. Melepas burung perkutut ke alam liar

Saat burung perkutut lokal mulai memperlihatkan tanda-tanda jinak, pemilik dapat mencoba untuk melepasnya dalam kondisi lapar.

Biasanya ketika burung perkutut dalam kondisi lapar, ia tidak akan terbang jauh dari rumah dan akan kembali kepada tuannya.

Baca Juga: Bukan Kelelahan, Ini Penyebab Persib Kesulitan Bobol Gawang Persik

Sebelum melepas liarkan, burung perkutut harus dikenalkan pada lingkungan sekitar. Caranya, latihlah burung perkutut di depan area rumah.

5. Ikhlas saat memelihara burung perkutut

Memiliki burung perkutut yang jinak dan siap kontes biasanya memerlukan proses yang cukup panjang.
Untuk mendapat burung perkutut yang jinak, pemilik harus ikhlas dan sabar saat memeliharanya.
Saat proses latihan, burung perkutut akan dilatih di luar kandang.

Pemilik harus ikhlas jika burung perkutut lokal peliharaannya tiba-tiba terbang ke alam liar.***

Editor: Asep Yusuf Anshori

Tags

Terkini

Terpopuler