Berani Coba? Inilah 7 Cara Melihat Hantu, Nomor 5 Mudah Banget Dilakukan

19 Februari 2022, 15:30 WIB
Inilah 7 cara melihat hantu, nomor 5 mudah banget dilakukan /Pixabay


MAPAY BANDUNG – Pada umumnya orang-orang sangat menghindari keberadaan makhluk halus atau hantu.

Karena pengalaman bertemu hantu sama sekali bukanlah pengalaman yang menyenangkan melainkan sebaliknya.

Tetapi walaupun begitu, tak menutup kemungkinan masih saja ada segelintir orang yang memiliki rasa penasaran yang tinggi untuk melihat hantu.

Cara-cara melihat hantu ini, tentunya memang tidak dipastikan berhasil hanya saja mungkin banyak orang pernah mencoba atau mempraktikkannya.

Praktisi Kejawen dan Fengshui, Dewi Sundari mengungkapkan cara untuk melihat hantu.

Baca Juga: Kulit Belang Bikin Gak Pede? Atasi dengan 3 Cara Jitu Ala dr. Zaidul Akbar Ini

Dilansir MapayBandung.com dari kanal Youtube Dewi Sundari Praktisi Kejawen, Sabtu 19 Februari 2022, berikut ini 5 cara melihat hantu.

1. Mengoleskan tanah kuburan ke kelopak mata

Banyak orang percaya bahwa tanah yang ada di lahan pemakaman mampu mengundang kedatangan makhluk halus.

“Apalagi namanya hantu atau setan, ya memang banyak di kuburan,” kata Dewi Sundari.

2. Mencukur alis mata sampai habis

“Secara tradisional cara ini sudah banyak dipercaya,” ucap Dewi Sundari.

Karena ada kepercayaan bahwasannya jika kita ingin melihat tuyul atau makhluk halus caranya adalah dengan mencukur alis sampai habis.

Setelah mencukur alis tidurlah di depan pintu rumah dengan hanya beralaskan keset dari tengah malam hingga pagi.

Baca Juga: Benarkah Minyak Misik Bisa Mengundang Makhluk Halus? Begini Pandangan Praktisi Kejawen

3. Melihat di antara kedua kaki

Cara ini dilakukan dengan menengok ke belakang tetapi lewat sela-sela kedua kaki anda.

“Bukan hanya di Indonesia, cara ini nampaknya cukup populer juga di sejumlah negara lain,” ujar Dewi Sundari.

4. Tidur telanjang

Orang percaya bahwa hantu tidak bisa melihat kita dengan jelas saat kita tidur tanpa busana.

Sebaliknya justru hantu tersebutlah yang akan nampak di mata kita.

Tetapi bukan sembarang tidur tanpa busana, ada juga yang mengatakan bahwa jika ingin melihat hantu, tidur terbungkus kain kafan.

“Maka kita perlu tidur dalam keadaan telanjang tapi terbungkus kain kafan,” kata Dewi Sundari.

Baca Juga: Simak! 3 Burung Perkutut Pembawa Keberuntungan Bermakna Emas, Rezeki Mengalir Tiada Henti

5. Menyisir rambut tengah malam

Ini bisa dibilang salah satu cara paling mudah, kita tinggal mematikan semua penerangan dan menyalakan sebatang lilin.

Dilakukannya percis tengah malam, berdiri atau duduklah di depan cermin dan sisir rambut anda pelan-pelan.

“Lalu perhatikan apa yang nampak di cermin tersebut,” ucap Dewi Sundari.***

Editor: Rian Firmansyah

Tags

Terkini

Terpopuler