Jadi Pengantin Makhluk Halus, Beginilah Risiko Pesugihan Nyai Puspo Kencono dan Nyi Roro Kidul

22 Desember 2021, 08:30 WIB
Ilustrasi pesugihan tuyul. /Instagram/@dukun_santetpelet.sakti

MAPAY BANDUNG - Seperti namanya, pesugihan menjanjikan kekayaan bagi para pengikutnya.

Asal, para pengikut pesugihan mampu memenuhi berbagai syarat yang dipinta dari dukun dan makhluk halus.

Syarat pesugihan itu macam-macam bentuknya, ada sesajen, tumbal, hingga syarat kawin dan jadi pengantin makhluk halus.

Baca Juga: Jangan Lagi Beri Makanan Ini pada Anak! Bisa Bikin Obesitas Kata dr. Zaidul Akbar

Syarat yang terakhir tentu terdengar sangat aneh sekaligus mengerikan. Bagaimana bisa seorang manusia kawin dan menjadi pasangan pengantin makhluk halus?

Namun, nampaknya hal ini menjadi sangat mungkin bagi para pengikut pesugihan.

Hal ini diungkapkan oleh salah seorang ahli supranatural bernama Mbah Yadi.

Baca Juga: Gawat! Puluhan Ribu Jiwa Terancam KEHILANGAN NYAWA Jika Gunung Ini Tetiba Meletus, Bukan Slamet atau Merapi

Ia mengatakan jika ada beberapa pesugihan yang adakan ritual kawin dengan makhluk halus.

Salah satu pesugihan yang mengadakan ritual tersebut adalah pesugihan Nyi Roro Kidul.

Awalnya, mereka yang mengikuti pesugihan Nyi Roro Kidul, harus rela menyertakan tumbal nyawa sebagai bentuk imbalan bagi makhluk gaib tersebut.

Baca Juga: Bos Arema FC Diduga Hina Persib, Mia Beutik Berikan Peringatan Keras

Tak hanya menumbalkan nyawa manusia, para pengikut pesugihan Nyi Roro Kidul juga harus kawin dengan 'Sang Ratu' pantai selatan.

Pesugihan yang terletak di sepanjang pesisir pantai Jawa ini, juga dipercaya bisa datangkan kekayaan dengan cepat.

"Pesugihan ini terkenal cepat memberikan kekayaan," ucap Mbah Yadi, dikutip MapayBandung.com dari kanal YouTube ESA Production, Rabu 22 Desember 2021.

Baca Juga: Stamina Tubuh Terjaga, Cobain Resep dr. Zaidul Akbar Ini Hanya dengan Gunakan 3 Bahan

Selain pesugihan Nyi Roro Kidul, pesugihan Nyai Puspo Kencono juga menawarkan ritual yang seragam.

Pesugihan Nyai Puspo Kencono ini terletak di Kabupaten Rembang, Jawa Tengah.

Mereka yang ingin mendapatkan pesugihan tersebut, harus rela menjadi suami dari Nyai Puspo Kencono.

Baca Juga: Bukan Menghina Persib, Ini Klarifikasi Bos Arema FC Soal Ucapan 'Persib Alay'

Tentu, si pengikut pesugihan mesti menyediakan kamar khusus untuk menyambut kedatangan Nyai Puspo Kencono.

Karena dengan begitu, Nyai Puspo Kencono akan datang pada waktu-waktu tertentu, untuk dikawini Nyai Puspo Kencono dan melakukan hubungan badan.

"Para pengikut pesugihan harus menyediakan kamar khusus, supaya Nyai Puspo Kencono bisa datang sewaktu-waktu," pungkas Mbah Yadi.***

Editor: Asep Yusuf Anshori

Tags

Terkini

Terpopuler