Horor! Antar Martabak ke Gedebage, Driver Ojol Bandung Ini Diteror Kuntilanak Merah

20 November 2021, 16:40 WIB
Ilustrasi kisah driver ojol bertemu kuntilanak merah di salah satu kompleks di Gedebage, Bandung. /Youtube Gana Setioko

MAPAY BANDUNG - Kisah horor kali ini dialami salah seorang driver asal Bandung yang namanya tidak disebutkan.

Dia mengaku diteror hantu kuntilanak saat hendak mengantar pesanan makanan ke salah satu kawasan di Gedebage.

Kejadian itu terjadi pada malam hari sekira pukul 21.30 WIB.

Dikutip MapayBandung.com dari kanal Youtube Malam Mencekam, Sabtu 20 November 2021, driver tersebut menerima pesanan makanan yang tidak jauh dari titik lokasi dia berada.

Dengan penuh semangat ia pun langsung bergegas menuju ke salah satu tempat yang menjual martabak di sekitar GBLA (Glora Bandung Lautan Api) di wilayah Gedebage.

Baca Juga: Ramuan Herbal untuk Atasi Asam Urat ala dr. Zaidul Akbar, Mudah Bikinnya Manjur Khasiatnya

Sesampainya di lokasi, ia pun segera memesan martabak sesuai dengan pesanan konsumen. Sambil menunggu pesanan itu siap, ia membuka handphone untuk mengecek titik lokasi si konsumen.

Singkat cerita akhirnya martabak itu sudah siap untuk diantar ke rumah konsumen. Dimana pada saat itu waktu menunjukkan pukul 21.30 WIB.

Jarak dari tempat pembelian martabak menuju rumah konsumen ini sekitar 5 km, dan membutuhkan waktu tempuh kurang lebih 15 sampai 20 menit.

Sesampainya di gerbang utama kompleks yang ia tuju, ia pun meminta izin kepada satpam yang berjaga di pos komplek pada malam itu.

Dan ia pun bertanya kepada satpam untuk memastikan alamat yang ia tuju.

Setelah satpam tersebut menjelaskan, ternyata mengarah ke jalan buntu dan alamat tersebut tepat berada di sebelah kanan ujung komplek tersebut.

Baca Juga: Spoiler Episode 6 Drakor Happiness, Sikap Mencurigakan Oh Joo Hyung Buat Jung Yi Hyun Semakin Geram

Ia pun berhenti tepat di depan gerbang rumah yang dituju. Namun penampakan dari rumah itu seperti tidak berpenghuni tetapi lampu-lampu rumah dalam kondisi menyala.

Saat hendak turun dari motor untuk mengantarkan pesanannya, pandangan ia terfokus menuju ke arah ujung jalan dari komplek tersebut, dimana terdapat mobil putih dengan kondisi ringsek seperti sudah mengalami tabrakan.

Tak jauh dari lokasi mobil ringsek itu berada, alangkah kaget saat dia melihat sosok wanita berambut panjang yang hampir menutupi seluruh wajahnya, menggunakan gaun merah panjang hingga menutupi kakinya, dan berjalan melayang menghampirinya.

"Astaghfirullah haladzim," ujar driver ojol tersebut dengan penuh ketakutan.

Baca Juga: Jangan Makan Sembarangan, Ini Bahan Makanan yang Sebaiknya Dihindari untuk Dikonsumsi Kata dr. Zaidul Akbar

Ia pun segera memutar balikkan motornya dan menancap gas untuk menjauh dari lokasi tersebut.

Dia kembali menoleh ke belakang untuk memastikan keberadaan sosok tersebut, dan ternyata sosok itu berada lebih dekat dengannya.

Ia pun menaikkan kecepatan laju motornya menuju ke pos yang berada di gerbang utama komplek tersebut.

Sesampainya di pos tersebut, dengan wajah yang panik dan mulut yang bergetar, ia menceritakan kejadian yang baru saja dialami kepada satpam yang yang berjaga pada malam itu.

Namun setelah mendengar ceritanya, satpam tersebut terlihat biasa saja dan berkata, "Wah kembali ia muncul," ujar satpam tersebut yang terdengar samar-samar oleh driver ojol.

Baca Juga: Bunda, Ini Penting Dipelajari, 4 Solusi Agar Anak Terhindar dari Gejala Psikopat

Ternyata sosok perempuan yang ia lihat itu sudah sering menampakan diri di ujung jalan komplek tersebut.

Setelah mendengar kisah itu, driver ojol ini semakin takut dan meminta tolong kepada satpam untuk mengantarnya kembali ke arah yang sebelumnya untuk mengantarkan pesanan makanan ini.

Akhirnya driver ojol ini diantar oleh tiga satpam dengan menggunakan motor yang berbeda menuju alamat rumah konsumen tersebut.

Sesampainya di lokasi, driver ojol bersama ketiga satpam tidak melihat sosok wanita bergaun merah dan berambut panjang tersebut.

Baca Juga: Liverpool vs Arsenal Big Match Liga Inggris: Jadwal, Preview, dan Link Live Streaming

Namun hal tersebut tidak dihiraukan dan ia pun segera memanggil konsumen dan memberikan pesanan makanannya.

Setelah kejadian yang mengerikan pada malam itu, driver ojol tersebut percaya akan hal-hal mistis yang pada awalnya ia tidak percaya sama sekali dengan hal-hal seperti itu.

Sekaligus membuat driver ojol ini trauma sehingga berhenti beroperasi selama 2 hari.

Selain itu ia pun menjadi kapok dan tidak mau menerima pesanan hingga larut malam.***

Editor: Rian Firmansyah

Tags

Terkini

Terpopuler