Psikolog Bongkar Dugaan Rizky Billar Terkena Gangguan Psikis, Ternyata Seperti Ini Kondisi Mentalnya

10 Oktober 2022, 14:58 WIB
Psikolog ungkap kabar terkait kondisi psikis Rizky Billar yang terganggu, ternyata seperti ini kondisi mental suami Lesty Kejora. /

MAPAY BANDUNG – Psikolog Joyce Manurung angkat bicara terkait dugaan Rizky Billar yang terkena gangguan psikis.

Gangguan psikis yang dialami Rizky Billar mencuat lantaran dirinya mangkir dari panggilan polisi pada 6 Oktober 2022 silam.

Melalui kuasa hukumnya, Rizky Billar disebut mengalami gangguan yang mennyerang psikisnya terkait kasus yang dijalani, bisnisnya yang bangkrut, hingga mengalami kerugian Rp400 Miliar.

Namun begitu, netizen berasumsi jika suami Lesti Kejora itu tidak mengalami gangguan psikis dan menyebut Rizky Billar ‘kena mental’ atau merasa malu.

Baca Juga: Akui Punya Kedekatan dengan Rizky Billar Sejak Kecil, Ini Biodata Izhar Wilendra yang Disebut ‘Ayah Angkat’

Senada dengan asumsi netizen, Joyce Manurung menyebut keadaan yang sebenarnya terjadi pada ayah dari Baby L itu.

Joyce menyebut jika gangguan psikis itu tidak bisa dipastikan kebenarannya, bisa saja yang bersangkutan hanya sebatas mengada-ada.

Hanya saja, pelaku KDRT biasa akan mengalami tekanan emosional sehingga tidak bisa mengontrol perilakunya dan sifatnya pada orang terdekat.

"Pelaku kekerasan itu bisa melakukan tindakan kekerasan, biasanya yang bersangkutan sedang mengalami tekanan emosional atau stres yang tidak mampu dikelola, sehingga menghasilkan tindakan yang tidak mampu dikendalikan,” ucap Joyce Manurung sebagaimana dikutip MapayBandung.com dari kanal YouTube Intens Investigasi pada Senin 10 Oktober 2022.

Baca Juga: Soal Dugaan KDRT Rizky Billar, Polres Metro Jaksel Naikkan Status ke Penyidikan

Psikolog tersebut menyebut, kondisi mental yang tidak seimbang pada pelaku kekerasan biasanya cenderung tidak stabil dan kerap melukai orang terdekat.

Dari faktor pencetus tersebut, Joice Manurung menyimpulkan jika kondisi mental Rizky Billar memang tidak stabil. Hanya saja tidak diketahui sejak kapan kondisi tersebut berlanngsung.

"Mengacu pada kondisi ini, maka pelaku kekerasan ini berada dalam situasi mental yang sepenuhnya tidak stabil," ucapnya.

Baca Juga: Sejarah Hari Kesehatan Mental Sedunia yang Diperingati Tiap 10 Oktober

Seperti diketahui, suami Lesty Kejora tersebut seharusnya dijadwalkan mendatangi kantor polisi pada Kamis 6 Oktober 2022 untuk menjalani pemeriksaan, namun yang bersangkutan mangkir dari pemanggilan.

Artis asal Medan itu sebelumnya dilaporkan oleh Lesti Kejora yang merupakan istrinya sendiri ke polisi karena diduga telah melakukan KDRT.

Dalam berkas yang telah diketahui banyak orang, Lesti menyebut jika dirinya sempat dibanting dan dicekik oleh Rizky Billar hingga tenggorokannya bergeser. Kekerasan yang dialami terjadi lantaran Lesti memergoki Rizky Billar tengah berselingkuh.

Dalam perkembangannya, kasus KDRT yang menimpa Lesti Kejora itu bukanlah kali pertama. Sebelumnya mantan pacar Dinda Hauw itu diduga sempat melempar bola bilyar ke arah Lesti Kejora. Hanya saja lemparan tersebut tidak mengenai Lesti.

Hingga kini belum diketahui kapan Rizky Billar akan dipanggil ulang oleh pihak kepolisian.

Namun begitu, ada kemungkinan jika Billar akan dijemput paksa oleh pihak kepolisian jika terus mangkir dari panggilan.***

Editor: Haidar Rais

Sumber: YouTube Intens Investigasi

Tags

Terkini

Terpopuler