Daftar Pemeran dan Sinopsis Miracle in Cell No.7 Versi Indonesia, Bertabur Bintang Papan Atas!

2 September 2022, 07:38 WIB
Inilah daftar pemain dan sinopsis film Miracle in Cell No.7 versi Indonesia /Instagram @miracleincellno7

MAPAY BANDUNG – Pencinta film drama Indonesia tentu tidak sabar dengan remake film Miracle in Cell No.7.

Film adaptasi dari Korea dengan judul yang sama akan tayang pada 8 September 2022 mendatang di XXI dan CGV.

Banyak yang penasaran karena film ini menyuguhkan drama ayah dan anak yang siap membuat penonton berlinang air mata.

Baca Juga: Remake Miracle in Cell No.7 Disebut Bakal Lebih Sukses dari Film Aslinya Kata Sutradara Asal Korea

Cuplikan film yang dirilis di kanal YouTube Falcon Pictures megungkap remake Miracle in Cell No.7 bertabur bintang papan atas Indonesia antara lain:

- Vino G. Bastian sebagai Dodo Rozak
- Mawar Eva de Jongh sebagai Kartika dewasa
- Graciella Abigail sebagai Kartika kecil
- Indro Warkop sebagai Kepala napi
- Tora Sudiro sebagai Jaki
- Denny Sumargo sebagai Kepala sipir
- Rigen Rakelna sebagai Bewok
- Bryan Domani sebagai Asrul, dan
- Indra Jegel sebagai Atmo

Baca Juga: 7 Arti Mimpi Bertemu Ayah dan Ibu yang Sudah Lama Meninggal Menurut Islam, Nomor 6 Arti Almarhum Tersenyum

Sinopsi Miracle in Cell No.7 versi Indonesia.

Mengisahkan tentang Dodo Rozak (Vino G.Bastian) ayah dari Kartika yang memiliki keterbatasan kecerdasaan dan bersifat seperti anak-anak.

Kartika hidup bahagia dengan ayahnya yang berprofesi sebagai penjual balon, tetapi kebahagiaan itu mulai sirna saat Dodo terjerat kasus pemerkosaan dan pembunuhan seorang anak bernama Melati.

Dalam versi Korea, anak yang jadi korban pemerkosaan tersebut adalah anak dari politisi terkenal.

Akibat dugaan yang dilayangkan pada Dodo, akhirnya Ia dijebloskan ke dalam sel penjara No.7 dan tinggal bersama napi beringas lainnya yang diketuai oleh Indro Warkop.

Baca Juga: 20 Nama Bayi Laki-laki Islami yang Lahir Bulan Sepetember yang Memiliki Arti Berhati Terang dan Penuh Kebaikan

Di dalam sel penjara nomor 7, Dodo mendapatkan berbagai macam peristiwa hingga akhirnya Dodo mendapat bantuan dari teman-teman selnya untuk menyelundupkan Kartika ke dalam penjara.

Keberadaan Kartika dan Dodo di dalam sel menciptakan rasa bahagia bagi para napi dan sipir yang ada di sana.

Hingga pada akhirnya, para napi dan kepala sipir menyadari jika Dodo bukanlah pelaku pemerkosaan dan pembunuhan Melati.***

Editor: Haidar Rais

Tags

Terkini

Terpopuler