Joko Anwar Keceplosan Ungkap Rusun Angker Lokasi Syuting Pengabdi Setan 2 Communion, Dekat dengan Ibu Kota

4 Agustus 2022, 09:42 WIB
Keceplosan! Joko Anwar tidak sengaja ungkap rusun angker yang jadi lokasi syuting Pengabdi Setan 2 Communion /Tangkap layar YouTube: HEHEHE TV

MAPAY BANDUNG – Joko Anwar keceplosan ungkap lokasi rusun angker yang jadi tempat syuting Pengabdi Setan 2 Communion.

Dalam obrolan santai yang dipandu Ernest Prakasa, Joko Anwar menyebut jika lokasi rusun Pengabdi Setan 2 Communion terletak tidak begitu jauh dari jantung Ibu Kota.

Proses pencarian rusun angker ini pun terbilang cukup lama, beberapa lokasi di Jakarta dan Jawa Barat didatangi tetapi tidak ada yang sesuai.

Terhitung 4 bulan lamanya, Joko Anwar dan kru Pengabdi Setan melakukan survei lokasi yang nantinya dijadikan lokasi syuting Pengabdi Setan 2 Communion.

“Rumah susun ini kita cari selama 4 bulan, nyari seluruh Jakarta yang paling timur hingga paling barat,” ucapnya.

“Bahkan sampai ke Jawa Barat, enggak ada rumah susun yang bersedia dipakai,” imbuhnya.

Baca Juga: Dimana Lokasi Syuting Pengabdi Setan 2 Communion? Simak 7 Fakta Menarik Rusun Angker di Daerah K

Setelah melakukan survei yang cukup lama, Joko Anwar meminta bantuan di sosial media.

Dalam unggahan di akun Twitter pribadinya, Joko Anwar bertanya pada pengikutnya tentang keberadaan rusun atau lokasi angker yang sekiranya sesuai untuk syuting Pengabdi Setan 2 Communion.

“Hampir putus asa! Aku tanya ke Twitter dan tiba-tiba salah satu follower aku bilang kalau di timur Jakarta ada rumah susun yang ditinggal selama 15 tahun,” ucap Joko Anwar.

Informasi yang berhasil dihimpun, rusun anker yang menjadi lokasi syuting Pengabdi Setan 2 Communion berada di kawawan Jakarta Timur yang berbatasan dengan Jawa Barat.

Baca Juga: Makin Brutal! Begini Sinopsis Pengabdi Setan 2 Communion yang Siap Hadirkan Mimpi Buruk, Siap Bertemu Ibu?

Hanya saja Joko Anwar tidak menjelaskan secara rinci lokasi rusun yang dimaksud. Petunjuk penting yang diungkapnya adalah ‘timur Jakarta’.

Setelah melakukan perizinan dan segala hal yang terkait persiapan syuting, Joko Anwar beserta timnya melakukan proses syuting kurang lebih selama 2 bulan.

Menurut Ratu Felisha, pemain Pengabdi Setan 2 Communion, adegan yang paling menantang dari syuting Pengabdi Setan 2 Communion yaitu 'tenggelam' di lantai dasar.

Pasalnya adegan tersebut mengharuskan pemainnya tergenang air tanpa menggunakan efek animasi CGI.

Baca Juga: Ada Pocong dalam Cuplikan Trailer Pengabdi Setan 2 Communion, Serem! Begini Penampakannya, Merinding

Secara mengejutkan, rumah susun angker terbengkalai lebih dari 15 tahun ini memiliki kesamaan dengan skenario yang ditulisnya.

Tim artistik pun tidak perlu melakukan perombakan menyeluruh pada rusun angker yang jadi set lokasi film Pengabdi Setan 2 Communion.

Beserta para kru, Joko Anwar hanya membangun beberapa sekat dinding dan mengaktifkan kembali lift yang telah lama usang.

“Waktu kita ke sana benar-benar dari segi bagan ruangan seperti ada di skenario,” ujarnya.

“Benar-benar kosong dan dari segi atmosfernya itu menyeramkan,” pungkasnya, sebagaimana dikutip MapayBandung.com dari kanal YouTube HAHAHA TV pada Kamis 4 Agustus 2022.***

Editor: Haidar Rais

Sumber: YouTube

Tags

Terkini

Terpopuler