Jelang Bali United vs Persib, Begini Penilaian Teco terhadap Penampilan Maung Bandung Musim Ini

- 16 Desember 2023, 10:00 WIB
Teco. Jelang laga Liga 1 Madura United lawan Bali United pelatih Teco katakan tak khawatir sejumlah pemain masih cedera.
Teco. Jelang laga Liga 1 Madura United lawan Bali United pelatih Teco katakan tak khawatir sejumlah pemain masih cedera. /Dok BU

MAPAY BANDUNG - Bali United akan menghadapi Persib pada pekan ke-23 Liga 1 hari Senin 18 Desember 2023 malam di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar. Pelatih Bali United Stefano Cugurra meminta timnya mewaspadai kebangkita Persib.

Pasalnya Persib sudah 2 pertandingan puasa kemenangan usai ditahan imbang PSM 0-0 dan kalah 0-2 dari Persik. Teco sapaan akrabnya tetap menaruh respek terhadap Maung Bandung.

Meski tak pernah menang di dua laga terakhirnya, Teco menilai Persib merupakan tim besar dengan permainan bagus.

 

Baca Juga: Kapan Persib vs Bali United di Liga 1 Minggu Ini? Simak Jadwal dan Previewnya

“Persib adalah klub besar dan tim yang bagus. Kami tentu respek dengan mereka. Tetapi kami juga harus kerja keras untuk bisa dapat hasil maksimal dan positif di laga kandang,” ungkap Coach Teco, dikutip laman resmi klub, Sabtu 16 Desember 2023.

“Kami tetap menaruh respek dengan lawan (Persib)," tegasnya.

Bermain di kandang sendiri, Teco optimis Serdadu Tridatu dapat meraih kemenangan.

Halaman:

Editor: Asep Yusuf Anshori


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x