Jelang Penjualan Tiket, Komunitas Suporter Persib Bandung Diminta Verifikasi Data

- 28 Juni 2023, 16:00 WIB
Bobotoh Persib Bandung birukan GBLA sore ini.
Bobotoh Persib Bandung birukan GBLA sore ini. /Persib

Gabby juga menyampaikan kepada komunitas terkait Persib Apps yang sebelumnya telah dilakukan pembaruan, di mana seluruh bobotoh termasuk komunitas harus segera melakukan verifikasi data pada Persib Apps tersebut.

 

"Kami mengingatkan ke semua bobotoh terlebih komunitas untuk segera melakukan verifikasi data sebelum tiket dibuka. Ini menjadi salah satu syarat utama guna meningkatkan keamanan dan identifikasi bila terjadi hal-hal yang tidak dinginkan, salah satunya flare hingga pitch invader," kata Gabby.

Baca Juga: Catat! Inilah Resep Tongseng Kambing Terenak ala Chef Yongki Gunawan, Rekomendasi Olahan Daging Kurban

Sebelumnya, Kapolrestabes Bandung, Kombes Pol Budi Sartono juga sudah mengingatkan kepada seluruh Bobotoh untuk tidak membawa dan menyalakan flare saat menyaksikan pertandingan kandang Persib.

Sebab, ia memastikan bakal adanya sanksi tegas bagi siapapun yang kedapatan membawa dan apalagi menyalakan flare di dalam stadion.

Menurut Kapolrestabes, sanksi tegas itu diberikan atas pertimbangan bahaya flare bagi kesehatan dan keselamatan. Bukan hanya yang menyalakannya, tapi juga orang-orang di sekitarnya.

Selain itu, dari sisi regulasi juga flare menjadi barang yang dilarang dibawa penonton, apalagi sampai dinyalakan di dalam stadion.***

Halaman:

Editor: Haidar Rais


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah