Persib vs Persija Tanpa Penonton, Umuh Muchtar: Ini Menyakiti Bobotoh

8 Maret 2024, 09:54 WIB
Umuh Muchtar bocorkan nama pelatih baru Persib. /Muhammad Fauzi

BRAGA, MAPAYBANDUNGCOM - Manajer Persib sekaligus Komisaris PT PBB Umuh Muchtar menanggapi laga Persib vs Persija yang digelar tanpa penonton di Stadion Si Jalak Harupat, Sabtu 9 Maret 2024.

Keputusan laga Persib vs Persija yang digelar tanpa penonton dinilai Umuh Muchtar sangat menyakiti hati Bobotoh.

Saat mengetahui kepastian laga Persib vs Persija digelar tanpa penonton, Umuh Muchtar pun mengaku kecewa.

Baca Juga: Tolak Banding Persib, Ini 2 Hal Memberatkan dan 2 Meringankan yang Jadi Pertimbangan Komding PSSI

"Ini menyakiti Bobotoh. Saya juga dari Bobotoh," katanya saat on air di Radio PRFM 107.5 News Channel, Jumat 8 Maret 2024.

Umuh melanjutkan saat ini kondisi skuad Persib sedang dalam track bagus sehingga dukungan Bobotoh sangat dibutuhkan apalagi saat berhadapan dengan Persija.

"Sangat kecewa, ini sangat aneh. Persib lagi landai lagi enak. Tiba-tiba ada surat ini patut dipertanyakan, kenapa kalau klub lain dikasih kenapa Persib tidak. Ini yang jadi bingung," ujar Umuh menambahkan.

Baca Juga: Persib vs Persija Resmi Tanpa Penonton, Ini Isi Surat Lengkap Komding PSSI: Ada 2 Hal Memberatkan

Lebih lanjut Umuh Muchtar pun mengaku manajemen sudah berupaya keras mewujudkan laga Persib vs Persija dapat disaksikan penonton.

"Bukan kita tidak berjuang. Mudah mudahan tahun nanti ada perubahan," tuturnya.

Meski tanpa penonton Umuh yakin Persib bisa mengalahkan Persija di laga nanti.

Baca Juga: RESMI Komding PSSI Tolak Banding Persib vs Persija Tetap Digelar Tanpa Penonton, Ini Alasannya

"Saya tetap beri semangat yang penting kita dapat 3 poin tidak ada kata draw apalagi kalah," pungkasnya.***

Editor: Asep Yusuf Anshori

Tags

Terkini

Terpopuler