HEBOH! Paul Munster Komentari Unggahan Achmad Jufriyanto, Kode Jadi Pelatih Persib?

18 Juli 2023, 09:15 WIB
 Paul Munster menjadi Direktur Teknik Brunei Darussalam/Instagram @bruneifootball /

MAPAY BANDUNG - Heboh di media sosial, ketika mantan pelatih Bhayangkara FC, Paul Munster meninggalkan komentar di unggahan Instagram pemain Persib Bandung, Achmad Jufriyanto.

Paul Munster berkomentar di unggahan terbaru pemain yang akrab disapa Jupe itu pada Senin 17 Juli 2023.

Jupe saat itu mengunggah video latihan dirinya di Stadion Sidolig bersama skuat Maung Bandung lainnya.

"Leave the past behind, focus on what you can do now. Yuk bisa yuk," tulis keterangan Jupe di Instagramnya.

 

Baca Juga: Ditinggal Luis Milla, Persib Langsung Tunjuk Pelatih Baru, Ini Sosoknya

Seakan kode bakal jadi pelatih Persib, Paul Munster ikut memberikan komentar di unggahan tersebut.

Pelatih berkebangsaan Swedia dan Irlandia Utara itu memberikan komentar berupa emoticon semangat.

Komentar Paul Munster pun mendapat banyak balasan dari netizen atau Bobotoh.

Banyak dari mereka yang meminta pelatih berusia 41 tahun tersebut untuk menjadi pelatih Persib.

"Otw Persib Bandung coach," tulis @riangeztav**.

"Yuk Persib coach, bisa kali diajak sama kapten Jupe," tulis @rianwardan**.

Baca Juga: POPULER HARI INI: 3 Calon Pelatih Baru Persib Pengganti Luis Milla Terkuak, Ini Sosoknya

Nama Paul Munster memang dikaitkan dengan Persib Bandung, usai Pangeran Biru ditinggal pelatih Luis Milla.

Selain Paul Munster, ada dua nama pelatih lain yang dirumorkan yaitu mantan pelatih Persib Mario Gomez, dan eks pelatih Timnas Vietnam Park Hang-seo.

Terkait Paul Munster, dia bukan orang baru di persepakbolaan Indonesia.

Dia pernah menukangi Bhayangkara FC selama dua musim yaitu dari September 2019 sampai April 2022.

Usai mengakhiri kerjasama dengan Bhayangkara FC, Paul Munster ditunjuk sebagai Direktur Teknik Timnas Brunei Darussalam.

Baca Juga: Perut Buncit Dijamin Kempes, Ganti Nasi Putih dengan 3 Karbohidrat Ini Kata dr. Zaidul Akbar

Mantan pelatih Bhayangkara FC Paul Munster ikut berkomentar di unggahan pemain Persib Achmad Jufriyanto, apakah jadi kode dia ke Persib? Tangkapan layar

Baca Juga: Sinopsis Zombieland yang Tayang 18 Juli 2023, Petualangan Kocak di Tengah Wabah Zombie

 

Melansir laman transfermrkt, karir kepelatihan Paul Munster juga patut diperhitungkan.

Pelatih dengan Lisensi Pro UEFA itu mengawali karir sebagai asisten pelatih klub Swedia, BK Forward pada tahun 2014.

Sedangkan karir menjadi pelatih kepala diawali dengan menukangi Orebro SK U19 pada 2016.

Paul Munster juga tercatat pernah menjadi Pelatih Kepala Timnas Vanuatu dan Vanuatu U-19, serta jadi Direktur Teknis dan Pelatih Kepala Minerva Punjab di Liga India.

Namun sampai kini belum ada konfirmasi dari manajemen Persib Bandung terkait pengganti Luis Milla, apakah Paul Munster atau nama lain.***

Ikuti berita MapayBandung.com lainnya di Google News.

Editor: Rian Firmansyah

Tags

Terkini

Terpopuler