Diminati Persib Bandung, Ini Profil Jeffren Suarez, Pemain yang Bawa Bercelona Juara Liga Champions

19 Mei 2023, 09:45 WIB
Jeffren Suarez (kanan) dikabarkan menjadi buruan Persib Bandung. /Twitter @jeffren_suarez



MAPAY BANDUNG - Jeffrén Isaac Suárez Bermúdez atau Jeffren Suarez adalah salah satu pemain yang dirumorkan diminati oleh Persib Bandung.

Jeffren Suarez adalah pemain yang punya statistik mentereng. Pemain berusia 35 tahun itu tercatat pernah membawa Barcelona juara Liga Champions pada musim 2010/2011.

Jeffren Suarez saat ini bermain untuk klub Thailand, Lamphun Warior, dan kontraknya akan berakhir pada 31 Mei 2023.

 

Baca Juga: RESMI! Kiper Persib Bandung Setinggi 180 cm Hengkang ke Barito Putera

Pemain yang berposisi sebagai gelandang serang tersebut memiliki harga pasar Rp3,48 miliar.

Jeffren Suarez adalah pemain bintang di masanya. Setelah hengkang dari Bercelona pada tahun 2011, sejumlah klub besar sempat dia bela.

Jeffren Suarez pernah memperkuat Real Valladolid (2014), Sporting CP (2014), KAS Eupen (2015), Grasshoppers (2017), AEK Larnaca (2019), Slaven Belupo (2020), Al-Dhaid (2021), sampai Lamphun Warrior (2022).

Selain Liga Champions, bersama Barcelona, Jeffren Suarez juga ikut merasakan gelar juara La Liga (2008/09, 2009/10, 2010/11), Piala Super Spanyol (2009/10, 2010,11), dan Piala Dunia Antara Klub (2010),

Baca Juga: Ustadz Muhammad Faizar Ingatkan Bahaya Pakai Susuk, Akan Rasakan Sakaratul Maut Berhari-hari

 

Di level Timnas, Jeffren Suarez pernah membawa Spanyol U-21 juara Kejuaraan Eropa U-21 (2011), dan Kejuaraan Eropa U-19 (2006).

Sedangkan bersama Lamphun Warrior, dia membawa klub tersebut juara Thai League 2 tahun 2022.

Itulah profil singkat Jeffren Suarez yang dikabarkan jadi salah satu buruan Persib Bandung untuk Liga 1 musim depan.***

Ikuti berita MapayBandung.com lainnya di Google News.

Editor: Rian Firmansyah

Tags

Terkini

Terpopuler