Penampilan Persib Bobrok, Viking: Tidak Ada Tawar Menawar, Robert Albert Harus Out

8 Agustus 2022, 09:00 WIB
Viking meminta pelatih Persib Bandung Robert Alberts untuk mundur atau out. Hal ini merupakan sikap tegas usai penampilan Persib bobrok. /Persib

MAPAY BANDUNG - Penampilan Persib Bandung di tiga pertandingan awal Liga 1 2022/2023 dinilai bobrok dan tidak maksimal.

Dari tiga pertandingan, Maung Bandung baru mengemas satu poin, hasil dari satu kali imbang, dan dua kali mengalami kekalahan.

Viking Persib Club pun mengambil sikap tegas. Sebagai suporter Persib, Viking meminta pelatih Robert Rene Alberts untuk mundur.

Dalam keterangan resminya, Viking Persib Club memberikan tiga poin yang menjadi peringatan untuk tim Persib Bandung, yang salah satunya meminta Robert untuk mundur.

"3 kali pertandingan tidak menunjukan hasil yang signifikan, 9 gol bersarang dengan raihan point 1 tidak ada perubahan permainan. Viking Persib Club mengambil sikap tegas!" tulis Viking Persib Club, yang dikutip MapayBandung.com dari Instagram @officialvpc, Senin 8 Agustus 2022.

Baca Juga: Segera Tawar dan Langsung Bawa Pulang, Ini 5 Burung Perkutut Langka Bertuah, Begini Cirinya

Dalam keterangannya, Viking Persib Club memberikan tiga statement untuk Persib Bandung. Berikut 3 statement tersebut, antara lain:

1. Ingin pelatih Robert Rene Albert mundur

"Tidak ada tawar menawar lagi, Robert Rene Albert harus out/angkat kaki dari tim," tulisnya.

2. Evaluasi tim secara menyeluruh

"Evaluasi menyeluruh tidak hanya pada pelatih, namun semua unsur termasuk manajemen," kata Viking Persib Club.

Baca Juga: Persib Belum Pernah Menang Disusul Kalah Telak dari Borneo FC, Marc Klok: Saya Malu

3. Memperbaiki komunikasi antara klub dan Bobotoh

"Perbaiki komunikasi dengan bobotoh buka ruang dialog terbuka dengan bobotoh," katanya.

Viking Persib Club memberikan waktu kepada Persib Bandung untuk menjawab statement ini, selama kurang dari 24 jam.

"Statement ini harus di respon tidak lebih dari 24 jam, jika tidak di respon kami akan turun ke jalan sebagai bentuk kecintaan kepada Persib," tegas Viking Persib Club.

Persib Bandung kini berada di peringkat ke-17 klasemen sementara Liga.

Baca Juga: Big Mouth Episode 5 Kapan Tayang? Simak Jadwal, Link Nonton dan Bocoran

Hanya mendapatkan poin 1, dari hasil satu kali seri dan dua kali kalah.

Hasil seri Persib Bandung didapatkan saat melawan Bhayangkara FC dengan skor 2-2.

Sedangkan dua kali kekalahan Persib itu, hasil saat melawan Madura United dengan skor 1-3, dan skor 4-1 kalah melawan Borneo FC.***

Editor: Rian Firmansyah

Tags

Terkini

Terpopuler