Persija Jakarta vs Persib Bandung Digelar dengan Penonton, The Jak Mania: Kita Siap Jadi Tuan Rumah yang Baik

- 31 Maret 2023, 11:15 WIB
The Jak Mania.
The Jak Mania. /Dok. PSSI

MAPAY BANDUNG - Pertandingan Persija Jakarta vs Persib Bandung akan digelar di Stadion Patriot Candrabaga, Bekasi pada Jumat 31 Maret 2023.

 

Para penonton dipastikan dapat menghadiri Persija Jakarta vs Persib Bandung langsung di Stadion.

Ketum The Jak Mania Diky Soemarno sangat berterima kasih kepada pihak kepolisian dan Pemkot Bekasi yang mengizinkan laga Persija Jakarta vs Persib Bandung dihadiri penonton di Stadion.

Baca Juga: POPULER HARI INI: Instagram Ganjar Pranowo Diserang Warganet Usai Indonesia Batal Jadi Tuan Rumah Piala Dunia

"Kita sama-sama ketahui Persija Jakarta vs Persib Bandung insya allah akan dihadiri oleh penonton yaitu The Jak Mania. Ini tentunya sebuah kepercayaan yang diberikan dari kepolisan dan Pemkot Bekasi," ujarnya dikutip MapayBandung.com dari Instagram @persija.

Diky Soemarno pun menyatakan jika The Jak Mania siap menjadi tuan rumah yang baik di laga Persija Jakarta vs Persib Bandung.

 

Apalagi tegas Diky Soemarno, The Jak Mania ingin membalas kebaikan Bobotoh yang menjamu tim Persija dengan baik di Bandung saat putaran pertama lalu.

Baca Juga: Jadwal Acara Indosiar Hari Ini Siaran Langsung Persija vs Persib di Liga 1 Jumat 31 Maret 2023

"Ini tantangan kita bahwa kita mampu jadi tuan rumah baik. Kita balas perlakuan Bobotoh di Bandung saat menjamu Persija. Kita berikan penghormatan untuk Persib dengan baik," tuturnya.

Untuk itu Diky Soemarno mengimbau kepada para The Jak Mania yang tidak memiliki tiket agar tidak memaksakan diri datang ke Stadion.

 

"Untuk yang tidak punya tiket tidak hadir di sekitar Stadion karena ada penyaringan," ucapnya.

Baca Juga: Agar Lebaranmu Nyaman dan Penuh Warna, Ini Dia 5 Tips Memilih Baju Lebaran

Lebih lanjut ia juga berharap seluruh The Jak Mania bisa menjaga ketertiban selama jalannya laga Persija Jakarta vs Persib Bandung.

"Saya berharap kita semua bisa menjaga kepercayaan yang diberikan dengan menjamin bahwa pertandingan berjalan aman lancar," pungkasnya.

Ikuti berita MapayBandung.com lainnya di Google News.

Editor: Asep Yusuf Anshori


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah