FIFA Tak Menutup Potensi Beri Sanksi Bagi PSSI Pasca Indonesia Batal Jadi Tuan Rumah Piala Dunia U-20

- 30 Maret 2023, 00:30 WIB
FIFA resmi mencabut keikutsertaan Indonesia sebagai tuan rumah dari ajang Piala Dunia U-20 2023, yang akan dihelat pada Mei 2023 mendatang.
FIFA resmi mencabut keikutsertaan Indonesia sebagai tuan rumah dari ajang Piala Dunia U-20 2023, yang akan dihelat pada Mei 2023 mendatang. /Istimewa

MAPAY BANDUNG - Federasi sepak bola dunia (FIFA) resmi mencabut keikutsertaan Indonesia sebagai tuan rumah dari ajang Piala Dunia U-20 2023, yang akan dihelat pada Mei 2023 mendatang.

Dengan begitu, FIFA diketahui sesegera mungkin akan menunjuk tuan rumah Piala Dunia U-20 yang baru, pasca menghapus Indonesia dengan jadwal yang tidak berubah.

Baca Juga: Breaking News! Indonesia Resmi Batal Jadi Tuan Rumah Piala Dunia U-20 2023, Begini Penjelasan FIFA

Potensi sanksi bagi PSSI

FIFA juga menyebutkan, bahwa pihaknya tidak menutup kemungkinan bakal memberikan sanksi terhadap PSSI, akibat batal terlaksananya Piala Dunia U-20 2023 di Indonesia.

"Potensi sanksi terhadap PSSI juga dapat diputuskan pada tahap selanjutnya," tulis FIFA, dalam press release yang dikutip MapayBandung.com dari FIFA.com, Rabu 29 Maret 2023.

"Tuan rumah baru akan diumumkan sesegera mungkin, dengan tanggal turnamen saat ini tetap tidak berubah," katanya.

Baca Juga: Susul Kiper Persib, Beckham Putra Dipanggil Timnas Indonesia

Batal jadi tuan rumah di injury time

Ya, bisa dibilang, Indonesia batal menjadi tuan rumah Piala Dunia U-20 2023 di waktu-waktu akhir atau 'injury time', karena seperti diketahui, ajang ini akan dihelat pada bulan Mei atau sekitar 2 bulan lagi.

Kabar ini disampaikan oleh FIFA, melalui laman resmi pada Rabu 29 Maret 2023 malam waktu Indonesia, pasca pertemuan antara Presiden FIFA Gianni Infantino dan Ketua PSSI Erick Thohir.

"FIFA telah memutuskan, karena keadaan saat ini, untuk menghapus Indonesia sebagai tuan rumah Piala Dunia U-20 2023," begitu keterangan FIFA.

 

Baca Juga: Drawing Batal, Ini 9 Dampak Buruk JIka Indonesia Gagal Gelar Piala Dunia U-20 2023

Meski begitu, FIFA tetap akan membantu PSSI dalam proses transformasi sepak bola Indonesia pasca Tragedi Kanjuruhan pada Oktober 2022 lalu.

"FIFA ingin menggarisbawahi bahwa terlepas dari keputusan tersebut, tetap berkomitmen untuk aktif membantu PSSI," tulisnya.

"Bekerja sama erat dan dengan dukungan pemerintahan Presiden Joko Widodo, dalam proses transformasi sepakbola Indonesia pascatragedi yang terjadi pada Oktober 2022," tambah keterangan FIFA.

Anggota tim FIFA akan terus hadir di Indonesia dalam beberapa bulan mendatang dan akan memberikan bantuan yang dibutuhkan kepada PSSI.

"Pertemuan baru antara Presiden FIFA Gianni Infantino dan Ketua PSSI Erick Thohir, untuk pembahasan lebih lanjut akan dijadwalkan dalam waktu dekat," pungkas keterangan FIFA.***

___________________________________

Ikuti berita terbaru lainnya dengan mengikuti artikel MapayBandung.com selengkapnya di Google News, KLIK DI SINI.

Editor: Haidar Rais


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x