Aji Santoso Ungkap Alasan Terima Pinangan Jadi Pelatih Persikabo

17 Agustus 2023, 13:15 WIB
Potret pelatih Aji Santoso yang di istirahatkan Manajemen Persebaya. /Dok. Persebaya

MAPAY BANDUNG - Pelatih baru Persikabo Aji Santoso mengungkapkan alasannya menerima pinangan sebagai juru taktik.

Aji Santoso sendiri tak butuh waktu lama menganggur usai didepak Persebaya dari kursi pelatih.

Kini Aji Santoso resmi menjadi pelatih Persikabo untuk mengarungi BRI Liga 1 2023.

 

Baca Juga: Ema Sumarna Intruksikan Aparat Kewilayahan Galakan Penanaman Pohon

Sebelum menerima pinangan Persikabo, Aji mengaku didekati beberapa tim.

Namun ia memutuskan bergabung dengan Persikabo karena banyak pemain di tim itu yang sudah ia kenal.

"Sebelum saya memutuskan menerima Persikabo, ada beberapa tim, dua tiga tim menghubungi saya untuk bisa bergabung," ucap Aji, dikutip Kamis 17 Agustus 2023.

Baca Juga: Titik Lokasi Gempa Banten 5.7 Magnitudo Hari Ini Kamis 17 Agustus 2023

"Tetapi setelah saya melakukan komunikasi dengan manajemen klub terus juga saya melihat materi pemain Persikabo ada beberapa pemain yang sudah saya kenal, Manahati Lestusen, Yandi Sofyan, Guntur Triaji, juga yang lain, akhirnya saya memutuskan menerima Persikabo," sambungnya.

 

Selain itu, Aji juga menyebut target yang diberikan manajemen terbilang realistis. Menurut eks pelatih Persebaya Surabaya ini, target tersebut bisa dicapai asal para pemain tampil kompak dan mau kerja keras.

Baca Juga: 7 Rekomendasi Film Tentang Kemerdekaan Indonesia, Cocok Ditonton saat 17 Agustus 2023

"Manajemen juga sudah membicarakan masalah target dan saya yakin Insya Allah target itu bisa terlampaui karena saya lihat, jujur tim ini juga memiliki prospek yang sangat bagus," tukasnya.***

Ikuti berita MapayBandung.com lainnya di Google News.

Editor: Asep Yusuf Anshori

Tags

Terkini

Terpopuler