Gubernur Banten Wahidin Halim Berencana Undang Cristiano Ronaldo ke Banten International Stadium

6 Oktober 2021, 12:25 WIB
Sir Alex Ferguson mengomentari kembalinya Cristiano Ronaldo untuk debut kedua ke Manchester United. /NDTV.com

MAPAY BANDUNG - Gubernur Banten Wahidin Halim ingin mengundang mega bintang MU, Cristiano Ronaldo untuk menjajal rumput Banten International Stadium (BIS) di Kawasan Sport Center Banten, Curug Kota Serang.

Sebagai informasi diakhir bulan September tahun 2021, kondisi pembangunan Banten International Stadium (BIS) telah mencapai progres 74 persen.

Menurut Wahidin Halim bukan tak mungkin, pemain sekelas Cristiano Ronaldo bisa menjajal Banten International Stadium (BIS).

Baca Juga: Jadwal Kualifikasi Piala Dunia 2022 Zona Eropa Akhir Pekan Ini: Belanda, Jerman, dan Inggris

Baca Juga: Horor! Gegara Kencing Sembarangan, Pendaki Ini Diganggu Hantu Pembawa Golok di Gunung Cikuray

"Akan saya jadikan sebagai arena pertandingan internasional, Kalau perlu Cristiano Ronaldo kita bawa ke sini untuk main di Banten International Stadium," ujar Gubernur WH dalam Rapat Paripurna Istimewa DPRD Provinsi Banten dengan agenda Peringatan HUT ke-21 Provinsi Banten ke-21 seperti dilansir MapayBandung.com, Rabu 6 Oktober 2021.

Sementara itu, Juru Bicara Gubernur Banten Ujang Giri mengatakan bahwa Banten International Stadium (BIS) yang berstandar Internasional atau FIFA ingin dijajal oleh pemain kelas dunia seperti halnya yang diharapkan oleh Gubernur Banten Wahidin Halim.

Baca Juga: Diminta 'Turun Gunung' oleh Bobotoh, Mantan Dirigen Viking Bilang Gini

Baca Juga: Sinopsis Yowis Ben 3 yang Siap Mengocok Perut di Bioskop 25 November Nanti

"Pak Gubernur ingin rumput BIS ini dijajal oleh pemain kelas dunia seperti Cristiano Ronaldo, tidak ada yang tidak mungkin, dananya kerjasama dengan beberapa sponsorship" ujar Ugi.

"Sesuai namanya Banten International Stadium, nantinya bakal dijadikan untuk ajang pertandingan kelas dunia, itu harapan Pak Gubernur," kata Ugi sapaan akrabnya.***

Editor: Asep Yusuf Anshori

Sumber: banten.go.id

Tags

Terkini

Terpopuler