Gibran Percaya Diri Sambut Debat Capres Cawapres Putaran Pertama, Yakin Bakal Rebut Suara Swing Voters

- 12 Desember 2023, 10:30 WIB
Gibran merasa siap jelang debat Capres Cawapres dan percaya diri merebut swing voters
Gibran merasa siap jelang debat Capres Cawapres dan percaya diri merebut swing voters /Pikiran Rakyat/Asep Bidin Rosidin

 

MAPAY BANDUNG - Menjelang debat Capres Cawapres putaran pertama yang akan disiarkan secara langsung, Gibran Rakabuming Raka telah melakukan persiapan dan simulasi yang matang.

Bagi Gibran, debat putaran pertama ini dapat menjadi ajang untuk merebut masyarakat yang belum menentukan pilihan (Swing Voters) yang tercatat sebanyak 28,07 persen.

Gibran mengaku jumlah tersebut cukup besar. Menurutnya masih banyak masyarakat yang mununggu debat resmi yang akan digelar nanti malam, sebelum menentukan piliihan pada Pemilu 2024.

Baca Juga: Dua Moderator Ini Siap Pimpin Debat Pertama Pilpres 2024 Hari Ini, Berikut Profil Lengkapnya

Gibran pun akan menunggu progres penurunan Swing Voters dalam waktu satu hingga dua bulan ke depan. Meski begitu, Ia akan bekerja maksimal terlepas dari tinggi atau rendahnya survei.

“Sebagian besar masih nunggu debat ya, kita tunggu aja,” ucapnya dikutip dari kanal YouTube Metro TV.

Debat perdana Capres dan Cawapres akan digelar di Kantor KPU RI pada Selasa malam 12 Desember 2023. Pengamat Politik Universitas Padjajaran, Firman Manan, menjelaskan momen debat akan menjadi pembuktian bagi Gibran Rakabuming Raka yang menjadi pendamping Prabowo Subianto.

Halaman:

Editor: Asep Yusuf Anshori


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah