Dibuka Lagi 11-16 Oktober, Buruan Daftar Naik KA Cepat Whoosh Jakarta-Bandung PP Gratis!

- 12 Oktober 2023, 06:45 WIB
Bertajuk 'Whoosh Experience Program', tiket kereta cepat Whoosh ini gratis dan akan dibuka pada periode 11-16 Oktober 2023.
Bertajuk 'Whoosh Experience Program', tiket kereta cepat Whoosh ini gratis dan akan dibuka pada periode 11-16 Oktober 2023. /

MAPAY BANDUNG - PT KCIC kembali membuka pendaftaran bagi masyarakat yang ingin mencoba merasakan sensasi naik Kereta Api tercepat se-Asia Tenggara 'Whoosh'.

Bertajuk 'Whoosh Experience Program', tiket kereta cepat Whoosh ini gratis dan akan dibuka pada periode 11-16 Oktober 2023.

Berbeda dengan tahap 1 dan 2 beberapa pekan lalu, Whoosh Experience Program untuk periode 11-16 Oktober 2023 ini dibuka dengan jadwal perjalanan yang baru.

Oleh sebab itu, simak berikut ini adalah tata cara daftar hingga jadwal rute program kereta cepat Whoosh gratis.

Baca Juga: Sudah Resmi Beroperasi, Tiket KA Cepat 'Whoosh' Masih Gratis hingga Pertengahan Oktober 2023

"Masyarakat saat ini sudah bisa kembali melakukan pemesanan untuk mengikuti Whoosh Experience Program keberangkatan tanggal 11-16 Oktober 2023 melalui website ticket.kcic.co.id," kata Corporate Secretary KCIC, Eva Chairunisa.

Dilansir MapayBandung.com dari ANTARA, Kamis 12 Oktober 2023, Whoosh ada 8 perjalanan setiap harinya yang dapat dipilih oleh penumpang melalui website, antara lain:

 

- Halim-Padalarang
- Halim-Tegalluar
- Padalarang-Halim, dan
- Tegalluar-Halim.

Baca Juga: Gelar Muswil Ke-2, ISMI Jabar Dorong Sinergi Pelaku Usaha Lokal Kecil dengan Industri Besar

 

 

Jadwal

Untuk jadwal rute Jakarta-Bandung, keberangkatan dari Stasiun Halim tersedia pada pukul 8.45 WIB, 10.20 WIB, 15.35 WIB, dan 17.35 WIB.

Untuk rute Bandung-Jakarta, keberangkatan dari stasiun Tegalluar akan tersedia pada pukul 8.45 WIB, 10.20 WIB, 15.35 WIB, dan 17.35 WIB.

Sementara untuk KA feeder dengan rute Stasiun Padalarang-Stasiun Bandung akan tersedia pada pukul 09.28 WIB, 11.05 WIB, 16.20 WIB, dan 18.20 WIB.

Baca Juga: Wishnutama Ditunjuk untuk Tangani Opening Ceremony Piala Dunia U-17 di Surabaya

Sedangkan, KA feeder dari Stasiun Bandung akan berangkat ke Stasiun Padalarang pada pukul 08.22 WIB, 09.57 WIB, 15.15 WIB, dan 17.12 WIB.

Untuk memudahkan calon penumpang, pemesanan tiket Kereta Cepat Whoosh melalui website ticket.kcic.co.id, atau KLIK DI SINI.

Calon penumpang dapat memesan hingga 5 penumpang dalam 1 kali transaksi, serta dapat langsung memesan tiket kepulangannya.

Penumpang juga tidak perlu lagi menukarkan bukti transaksi, dengan tiket fisik saat di stasiun keberangkatan.***

Editor: Haidar Rais


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah