Akibat Kelelahan, Sejumlah Jemaah Haji Lansia Pingsan Usai Lempar Jumroh di Mina

- 29 Juni 2023, 13:15 WIB
Terlantar di Muzdalifah, jemaah haji Indonesia akhirnya jalan kaki menuju Mina untuk melanjutkan ibadah haji.
Terlantar di Muzdalifah, jemaah haji Indonesia akhirnya jalan kaki menuju Mina untuk melanjutkan ibadah haji. /tangkap layar/muzdalifah/

 

Baca Juga: BERITA POPULER HARI INI: Jawa Barat Bakal Punya Daerah Otonomi Baru

Di area sekitar melempar jumroh memang hanya ada petugas haji, sementara kursi roda, minuman (air mineral), makanan (kurma, buah) sama sekali tidak tersedia.

Padahal cukup banyak jamaah lansia yang kelelahan dan pingsan sehingga butuh asupan makanan dan minuman untuk memulihkan kondisi tubuh.

"Melihat kondisi di lapangan saya himbau petugas haji mengingatkan jamaah haji yang akan pergi melempar jumroh untuk membawa perbekalan minuman dan makanan yang cukup agar tidak dehidrasi dan kelaparan. Saya lihat banyak jamaah kehausan karena kehabisan minuman, sementara suhu di Mina jam 22.00 malam saja masih cukup panas," pesan dia.

 

Baca Juga: Ridwan Kamil Puji Masjid Salman sebagai Masjid Percontohan Pelaksanaan Kurban Profesional

Selain pingsan, Hasnah Syam juga menemukan beberapa jamaah haji lansia terpisah dari rombongannya. Mereka tampak kebingungan dan hanya duduk-duduk sambil menunggu dievakuasi.

"Ini saya lihat di lapangan standar operasional prosedur (SOP) bagi jamaah yang terpisah dari rombongan tidak berjalan efektif. Mereka seperti dibiarkan menunggu evakuasi cukup lama, bahkan saya di sini satu jam lebih belum juga mereka dievakuasi. Ini kan waktu yang cukup lama, sementara di titik tempat mereka menunggu tidak tersedia makanan n minuman. Kondisi ini menurut saya memprihatinkan dan harus segera diperbaiki pelayanan untuk jamaah," tutup Hasnah.***

Halaman:

Editor: Asep Yusuf Anshori


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah