Jokowi Soroti Daerah yang Vaksinasinya Masih di Bawah 15%, Salah Satunya Jawa Barat

- 18 Juli 2021, 11:18 WIB
Jokowi Soroti Daerah yang Vaksinasinya Masih di Bawah 15%, Salah Satunya Jawa Barat
Jokowi Soroti Daerah yang Vaksinasinya Masih di Bawah 15%, Salah Satunya Jawa Barat /Kanal Youtube Sekretariat Presiden

“Bali sudah 81% dosis yang telah disuntikkan, DKI (Jakarta) sudah 72%,” tambah Jokowi.

Baca Juga: Terbaru! 20 Daerah di Jabar Masuk Zona Merah, 7 Lainnya Zona Oranye, Berikut Rinciannya

Dia menyoroti ketiga daerah tadi sebab ingin mencapai target di bulan Agustus nanti semua daerah di Pulau Jawa dan Bali telah mencapai kekebalan kelompok atau herd immunity.

“Sehingga Jawa segera masuk ke herd immunity di bulan Agustus atau paling lambat pertengahan September,” katanya.

Oleh karena itu dia berpesan agar ketiga daerah baik itu Jawa Barat, Jawa Tengah dan Banten untuk mempercepat proses vaksinasinya, dan tidak menahan stok dosis vaksinnya.

“Tapi kalau kita program tanpa stok berjalan saya kira ini Agustus bisa selesai,” ucap Jokowi.*** (David Wardana/JOB)

Halaman:

Editor: Rian Firmansyah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x