Okky Bisma, Korban Pertama Kecelakaan Sriwijaya Air SJ 182 yang Berhasil Diidentifikasi

- 11 Januari 2021, 20:52 WIB
Tim DVI Polri mengidentifikasi pakaian yang diduga milik korban pesawat Sriwijaya Air SJ182 di Dermaga JICT, Tanjung Priok, Jakarta Utara, Minggu (10/1/2021). ANTARA FOTO/Sigid Kurniawan/aww.
Tim DVI Polri mengidentifikasi pakaian yang diduga milik korban pesawat Sriwijaya Air SJ182 di Dermaga JICT, Tanjung Priok, Jakarta Utara, Minggu (10/1/2021). ANTARA FOTO/Sigid Kurniawan/aww. /Antara Foto/Sigid Kurniawan/

"Akan memunculkan kandidat. Kandidat ini kami teliti satu per satu ternyata setelah kami cek dari data manifes nama Okky Bisma juga ada pada daftar manifes nomor 4," jelasnya.

Sebelumnya, pesawat Sriwijaya Air nomor register PK-CLC SJ 182 rute Jakarta-Pontianak hilang kontak pada hari Sabtu (9/1) pukul 14.40 WIB, kemudian jatuh di perairan Kepulauan Seribu di antara Pulau Lancang dan Pulau Laki.

Baca Juga: UPDATE Kasus Virus Corona Hari Ini, Senin 11 Januari 2021: Positif Bertambah 8 Ribu Kasus

Pesawat take off dari Bandara Soekarno Hatta pada pukul 14.36 WIB. Jadwal tersebut mundur dari jadwal penerbangan sebelumnya pada pukul 13.35 WIB. Penundaan keberangkatan karena faktor cuaca.

Berdasarkan data manifes, pesawat yang diproduksi pada tahun 1994 itu membawa 62 orang terdiri atas 50 penumpang dan 12 orang kru. Dari jumlah tersebut, 40 orang dewasa, tujuh anak-anak, dan tiga bayi.***

 

Halaman:

Editor: Rizky Perdana

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah