Berita Terpopuler: Sosok Konglomerat Dibalik Anies Baswedan, Prabowo Subianto hingga Ganjar Pranowo

13 Februari 2024, 15:00 WIB
Anies Baswedan, Prabowo Subianto, Ganjar Pranowo /Pikiran Rakyat/Fian Afandi/

BRAGA, MAPAYBANDUNGCOM - Berikut 3 berita terpopuler hari ini di MapayBandung.com pada Selasa 13 Februari 2024 yang memiliki pembaca tinggi.

Salah satu berita terpopuler hari ini yakni daftar konglomerat dan taipan dibalik Anies Baswedan, Prabowo Subianto, dan Ganjar Pranowo di Pilpres 2024.

Selain itu berita terpopuler hari ini lainnya soal kondisi Rumah Sakit peninggalan Belanda di Bandung yang terbengkalai selama 20 tahun.

Baca Juga: Hukum Menerima Uang Serangan Fajar sebelum Pemilu, Ustadz Abdul Somad: Ambil Uangnya, Asal…

Simak selengkapnya 3 berita terpopuler hari ini:

1. Daftar Konglomerat dan Taipan Di Balik Capres Anies Baswedan, Prabowo Subianto, dan Ganjar Pranowo

Usai masa kampanye Pemilu pada Sabtu 10 Februari 2024, masa tenang pun akan dimulai pada hari Minggu 11 Februari 2024 hingga Selasa 13 Februari 2024. Namun dibalik pasangan Capres dan Cawapres tersebut terdapat dukungan dari beberapa konglomerat dan taipan yang cukup signifikan.

Baca Juga: Daftar Konglomerat dan Taipan Di Balik Capres Anies Baswedan, Prabowo Subianto, dan Ganjar Pranowo

Meski sudah memiliki calon yang akan dipilih pada Rabu 14 Februari 2024 mendatang, informasi ini dapat menjadi data tambahan bagi peserta pemilu jelang hari pencoblosan nanti.

2. 20 Tahun Lebih Terbengkalai, Rumah Sakit Peninggalan Belanda di Bandung Ini Jadi Tempat Angker, Serem

Ada satu rumah sakit peninggalan Belanda di Bandung yang sudah lebih dari 20 tahun terbengkalai. Akibat terbengkalai cukup lama, bangunan ini jadi tempat angker alias sarang hantu.

Tak hanya jadi tempat angker, kondisi rumah sakit ini juga memprihatinkan. Barang-barang bekas kebutuhan medis tidak terurus, kasur-kasur tempat perawatan rusak, dan meninggalkan kesan menyeramkan.

Baca Juga: 20 Tahun Lebih Terbengkalai, Rumah Sakit Peninggalan Belanda di Bandung Ini Jadi Tempat Angker, Serem

Bangunan peninggalan Belanda di Bandung yang terbengkalai selama 20 tahun lamanya itu adalah Bandung Medical Centre (BMC). Bandung Medical Centre berada di Jalan Haji Wasid 1, Lebak Gede sebelah Taman Panatayuda Bandung.

Dulu Bandung Medical Centre difungsikan sebagai rumah sakit yang terdiri dari empat lantai.

3. Link Streaming Nonton Dirty Vote, Film Tentang Permainan Kotor Pemilu 2024

Film dokumenter Dirty Vote saat ini sedang viral di media sosial. Film ini tayang di Kanal Youtube Dirty Vote hari ini Minggu 11 Februari 2024. Dirty Vote membahas tentang permainan kotor penyelenggaraan Pemilu 2024.

Dirty Vote sendiri digarap oleh sutradara “Sexy Killers", Dandhy Laksono dengan menampilkan tiga pakar hukum tata negara yaitu Zainal Arifin Mochtar, Feri Ansari, dan Bivitri Susanti.

Begini Sejarahnya Dalam trailer yang beredar, Bivitri melontarkan pernyataan tegas bahwa Pemilu 2024 tidak bisa dianggap baik. Guru Besar Sekolah Tinggi Hukum Indonesia (STH) Jentera ini berharap film Dirty Vote dapat menyadarkan masyarakat bahwa terjadi kecurangan yang luar biasa pada pemilu kali ini.

Baca Juga: Link Nonton Film Dirty Vote yang Viral, Bahas Pemilu 2024 Kotor! 3 Ahli Hukum Berikan Pernyataan Mencengangkan

Zainal Arifin Mochtar juga melontarkan pernyataan tegas lainnya. Dia berharap film “Dirty Vote” dapat membantu masyarakat menentukan hukuman yang tepat bagi pejabat dan eksekutif yang melakukan penipuan.

Itulah informasi 3 berita terpopuler hari ini di MapayBandung.com pada Selasa 13 Februari 2024.***

Editor: Asep Yusuf Anshori

Tags

Terkini

Terpopuler