Kronologi Barang Milik Influencer Hilang di Bus Rosalia Indah, Manajemen Lakukan 3 Langkah Tegas Ini

21 Desember 2023, 06:30 WIB
Viral kronologi kehilangan barang di bus Rosalia Indah jurusan Wonosobo Ciputat, Ini respon tegas manajemen /Dok Foto Adiputro/

 

MAPAY BANDUNG - Kabar kehilangan barang yang dialami salahsatu influencer X kenamaan, Widino, menjadi perhatian manajemen Rosalia Indah.

Meski beberapa kali menjelaskan jika kehilangan barang di dalam armada Rosalia Indah menjadi tanggung jawab penumpang, manajemen akhirnya buka suara.

Menurutnya, saat ini manajemen Rosalia Indah tengah melakukan investigasi terkait kasus kehilangan barang milik influencer tersebut. Selain itu, pihaknya akan menindak tegas dugaan keterlibatan oknum bus Rosalia Indah jika terbukti menjadi sindikat pencurian.

Baca Juga: Viral! Widino Murka usai iPad Hilang Diganti Keramik, Rosalia Indah: Kehilangan Bukan Tanggung Jawab Kami

Kronologi kehilangan barang dalam armada Rosalia Indah

Influencer Widino menggunakan jasa bus AKAP Rosalia Indah dengan keberangkatan Wonosobo Ciputat pada Selasa 19 Desember 2023.

Tas yang berisi iPad dan barang berharga lainnya tidak pernah ditinggal di dalam bus dan selalu dibawa ke mana-mana hingga ke rest area Kedung Roso, Brebes.

Setelah beristirahan di Brebes, tas masih dapat dibuka lalu disimpan ke bagasi atas. Niatnya ingin merasakan duduk selonjor di 'armada sleeper' Rosalia Indah ini.

Baca Juga: Jelang Libur Nataru, DPR Minta Pertamina Jamin Ketersediaan BBM dan LPG

Setibanya di Pool Rosalia Indah Ciputat, pemilik akun merasa ada yang janggal karena risleteing tidak dapat dibuka seperti terkena lem. Saat itu Ia tidak menaruh curiga karena tas terasa berat.

Namun setibanya di rumah, isi dalam tas sudah diganti menjadi keramik dan buku telepon tebal.

Pemilik akun sebenarnya sudah ikhlas mengetahui barangnya hilang, hanya saja tersulut emosi usai Contact Center berkali-kali menjawab “kelihangan bukan tanggung jawab kami” tanpa mendengarkan kronologi versi penumpang.

Barang milik influenncer Widino diganti dengan keramik dan buku tebal

Baca Juga: KEREN! Ini Asal Usul Nama Jembatan Pasupati Bandung, Ternyata Berasal dari Arti Tersembunyi Ini

Langkah Tegas Rosalia Indah

Melalui akun X Rosalia Indah yang diakses pada Rabu 20 Desember 2023, manajemen merasa simpati atas kejadian yang menimpa Widino.

Manajemen tidak membenarkan adanya tindakan pencurian di dalam bus. Selain itu pihak Rosalia Indah meminta maaf atas pelayanan kurang ramah yang diberikan petugas Contact Center.

Baca Juga: Kasus Covid-19 di Jawa Barat Naik Pesat, Kota Depok dan Kota Bandung Paling Banyak

Berikut adalah tindakan konret yang tengah dilakukan Rosalia Indah agar kasus kehilangan barang di dalam bus tidak terulang.

1. Melakukan komunikasi secara intens

Perwakilan manajemen Rosalia Indah telah melakukan komunikasi secara intens dengan pengguna jasa untuk mendapatkan detail kejadian.

Baca Juga: Dedi Mulyadi Sudah Move On dari Anne Ratna Mustika, 'Ibu Kelinci' Diduga Netizen sebagai Calon Istri Baru

2. Melakukan investigasi kepada awak bus

Selain itu tim internal telah dibentuk untuk melakukan investigasi menyeluruh terkait kasus kehilangan barang di dalam bus Rosalia Indah.

3. Memberi tindakan tegas

Manajemen akan memberikan tindakan tegas pada kru jika terbukti melakukan pelanggaran atau menyalahi SOP perusahaan. Selanjutnya PT Rosalia Indah Transport meminta maaf atas kejadian yang menimpa penumpang dan berkomitmen untuk menyelesaikan proses investigasi agar kejadian serupa tidak terulang.***

Editor: Asep Yusuf Anshori

Sumber: Twitter @Widino

Tags

Terkini

Terpopuler